ChanelMuslim.com – Peserta Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Solopeduli melaksanakan ujian mengemudi yang menandai tahap akhir pelatihan mengemudi gratis selama 20 kali pertemuan. Ujian dilaksanakan di area terbuka di gedung IPHI Sukoharjo pada 13/3.
Empat orang peserta mengikuti ujian yang meliputi keterampilan parkir (seri dan paralel), mengemudi zig-zag maju mundur serta bermaknuver membentuk angka delapan. Materi ujian mengadaptasi dari ujian SIM yang dilaksanakan Satlantas. Hal ini dimaksudkan agar peserta mendapat gambaran sebelum mengikuti ujian untuk mendapatkan SIM.
Abdul Hasan (37) peserta asal Kartasura mengatakan dirinya puas dengan materi yang diajarkan di LKP Solopeduli.
“Disini materinya lengkap, dulu saya pernah ikut kursus di salah satu lembaga kursus sampai dapat sertifikat, tapi belum bisa apa-apa. Alhamdulillah disini materinya lengkap, kalau saya sih ga dapet sertifikat gapapa yang penting bisa nyetir.”_ ungkap pria asal kuningan Jawa Barat pada Senin, (25/3).
Untuk meningkatkan kenyamanan dan kualitas pelayanan pelatihan mengemudi, LKP Solopeduli meng-up grade interior mobil.
“Dengan kenyaman ini, kami berharap para peserta pelatihan bisa lebih tenang dan bisa lebih maksimal dalam pelatihan, sehingga semakin banyak yang lulus dengan kemampuan yang memadai dari pelatihan ini dan bisa langsung kerja. karena Keberhasilan mereka dalam pelatihan merupakan keberhasilan kami sebagai lembaga yang memfasilitasinya,” terang Kordinator LKP Solopeduli.
Dan keberhasilan ini tidak akan ada tanpa kontribusi dan support dari para donatur yang terus membiayai pelatihan ini.
“Semoga kami bisa terus menambah peserta pelatihan setir mobil gratis ini sehingga angka pengangguran akan semakin berkurang,” tutupnya.