?
ChanelMuslim.com – Lai Nalini, 12 rancangan ready to wear Rosie Rahmadi lewat brand Gadiza-nya diakui terinspirasi dari ayat Alquran tentang Zaitun pada surat An Nur 35.
“Seperti mutiara yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang banyak berkahnya, yaitu pohon zaitun yang tumbuh tidak di sebelah timur dan tidak pula di sebelah baratnya, yang minyaknya saja hampir menerangi walaupun tidak disentuh api.” (An Nur:35)
Bagaimana Rosie Rahmadi mengaplikasikan rancangan seperti pohon Zaitun yang disebut oleh Allah dalam Al-Quran dan dijelaskan oleh Rasulullah Shalallahu Alaihi Salam dalam Hadistnya.
“Minyak zaitun bukanlah minyak sembarangan, Allah Subhanallahu Wa Taala dan Rasulullah Shalallahu Alaihi Wasallam telah menyebutkan berkali-kali ihwal minyak zaitun ini. Ada kandungan yang istimewa dalam minyak tersebut,” ucap Rosie Rahmadi kepada chanelmuslim.com.
Tentunya, lanjut Rosie dibalik keistimewaan zaitun tersebut sudah pasti ada petani yang bekerja keras merawat dan memelihara tanaman tersebut.
“Dalam hal ini para petani digambarkan menggunakan outfit sederhana mix antara style tahun 80an dan post mo.
Gambaran tersebut menginspirasi saya untuk menampilkan 12 outfits busana muslim Ready to Wear,” aku bunda dua putri ini.
Dalam rancangan yang perdana ditampilkan Rosie ini pada ajang Muslim Fashion Festival (Muffest) 2017 lalu ini menggunakan ciri khasnya dress feminin dengan konsep keindahan dan kesederhanaan.
“Koleksi ini sangat sesuai untuk pribadi feminin, elegan, namun tidak berlebihan dengan material yang digunakan yaitu katun, linen, satin, polyester, organza, brokat dan tule,” terang Rosie.
Sementara warna-warna yang digunakan pada koleksi ini adalah warna-warna yang mewakili rangkaian peristiwa hujan yang kemudian menggemburkan tanah, kemudian ditanami Benih zaitun dan jadilah perkebunan zaitun yang subur menghijau.
“Koleksi kali ini menggunakan Silhouette A-Line, style tahun 80an dan post mo serta dilengkapi dengan topi sebagai pelindung dari sinar matahari dan kerudung-kerudung panjang menjuntai menggambarkan keindahan zaitun,” terang Rosie Rahmadi lagi.
Bahkan untuk detailnya, koleksi Lai Nalini yang berarti disayang ini menggunakan bentuk-bentuk buah olive handmade dari material organza kemudian di press sehingga membentuk lingkaran-lingkaran.
“Material yang diolah untuk menghasilkan tekstur tertentu menjadi gambaran keseluruhan inspirasi koleksi ini,” tutup Rosie terkait koleksi terbaru lewat brand Gadiza ini. (jwt/*)