ChanelMuslim.com – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab mengecam keras logika sebagian orang yang menyatakan bahwa lebih baik pemimpin kafir asal jujur daripada pemimpin Muslim tapi korupsi. Menurut beliau logika seperti ini tidak pantas dinyatakan oleh umat Islam karena tidak apple to apple alias perbandingan yang tidak sepadan.
“Kenapa harus pemimpin Muslim tapi korupsi yang disebut. Emangnya tidak ada pemimpin Muslim yang tidak korupsi? Seolah-olah pemimpin muslim buruk semua? Apakah kita kurang stok?” tanya beliau kepada puluhan ribu jamaah yang memadati masjid Istiqlal untuk mengikuti silaturahim dan tabligh akbar Ahad siang tadi (18/9).
Logika lebih baik pemimpin Kafir asal jujur daripada pemimpin Muslim tapi korupsi, menurut Habib merupakan pendangkalan aqidah terhadap umat Islam.
“Besok-besok akan ada Muslimah bilang, kalau begitu lebih baik menikah dengan pria kafir asal jujur daripada pria Muslim tapi tidak jujur, ini kan bahaya!” tegas beliau.
Lebih lanjut, Habib Rizieq menegaskan bahwa dalam membuat perbandingan itu harus sepadan. Menyebut lebih baik pemimpin kafir asal jujur daripada pemimpin Muslim tapi korupsi, jelas-jelas tidak sepadan.
“Kalau membuat perbandingan itu yang seimbang, masa yang jujur dibandingkan dengan yang korup dari mana rumusnya? Saya beri contoh, di Jakarta ada asinan di Bogor ada asinan, akhirnya kita bikin kesimpulan asinan Jakarta lebih seger daripada asinan Bogor. Ini perbandingan yang sehat dan seimbang karena perbandingan asinan dengan asinan,” tandas Habib.[af]