ChanelMuslim.com – Wali Kota Banda Aceh , Illiza Sa’aduddin Djamal menghimbau kepada peserta Banda Aceh Bike untuk tetap menjujung tinggi syariat Islam.
“Umur kota kita sudah tua. Oleh karena itu, perilaku penduduknya juga harus tua, tapi semangatnya harus tetap muda. Mari kita jaga akhlak kita, jaga kebersihan, kekompakan, kedamaian, dan menjunjung tinggi syariat Islam,” kata Illiza dalam sambutanya kegiatan Banda Aceh Bike yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banda Aceh bekerja sama dengan Harian Serambi Indonesia, Telkomsel, dan Universitas Terbuka (UT) pada Minggu (1/5) pagi di Banda Aceh, seperti dilansir serambinews.
Ia juga menyebutkan, kegiatan Banda Aceh Bike tersebut setidaknya memberi ruang bagi pecinta sepeda di Kota Banda Aceh. Selain bisa bersepeda sebagai kegiatan olahraga, Banda Aceh Bike juga bertujuan untuk menjelajahi tempat-tempat sejarah dan destinasi wisata di Banda Aceh.
“Semoga bersepeda menjadi gaya hidup kita, kita harus selalu sehat. Warga Banda Aceh juga harus selalu mengikuti perkembangan zaman, namun tetap dalam naungan syariat, menjunjung tinggi syariat Islam,” pungkas Illiza.
Dari pengamatan serambi terlihat ribuan peserta Banda Aceh Bike kemarin mula memadati Lapangan Blangpadang sekira pukul 06.30 WIB dan langsung mangantre di garis start depan tribun utama Lapangan Blangpadang.
Antrean peserta Banda Aceh Bike tampak mengular hingga ke luar lapangan. Sebagian peserta ada yang mengenakan T-shirt Banda Aceh Bike, sedangkan sebagian lainnya menenakan kostum biasa.
Peserta dayung sepeda jelajah “Kota Madani” itu dilepas oleh Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal bersama Pemimpin Perusahaan Serambi Indonesia, Mohd Din, General Manager Sales Sumbagut Telkomsel Nurcahyo Priyadi, dan Perwakilan dari Universitas Terbuka, Mulyadi.
Setelah dilepas, peserta langsung menempuh rute perjalanan, yakni ke Pelabuhan Ulee Lheue, jalan baru samping pelabuhan menuju Gampong Jawa, Tugu Nol Kilometer Banda Aceh, Peunayong, depan Polresta Banda Aceh, Simpang Kodim, dan finish di Blangpadang.
(jwt/serambinews)