ChanelMuslim.com – Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan hari Sabtu (2/4) lalu meresmikan sebuah pusat kebudayaan islam yang dibangun dengan dana dari Turki di Lanham, Maryland, AS.
Ia menyampaikan harapan agar fasilitas itu bisa membantu menghapus sikap intoleran dan Islamofobia yang dilihatnya ada pada sosok beberapa kandidat calon presiden Amerika Serikat.
Erdogan tidak menyebut langsung nama kandidat calon presiden yang dimaksudnya. Tetapi unggulan Partai Republik, Donald Trump, beberapa pekan lalu telah menyerukan larangan sementara bagi warga Muslim untuk masuk ke Amerika.
Sementara itu, pesaingnya Ted Cruz juga menyerukan peningkatan patroli polisi di pemukiman-pemukiman Muslim di seluruh Amerika.
Erdogan mengatakan menyalahkan seluruh warga Muslim atas serangan teroris yang terjadi di Barat “benar-benar tidak dapat diterima”. Dia menambahkan bahwa serangan teror baru-baru ini di Brussels, Belgia, dan Paris, Prancis tidak bisa dibandingkan dengan aksi kekerasan militan di negaranya dan di Pakistan.
Kelompok ISIS telah melancarkan empat serangan bom dahsyat di Turki dalam sembilan bulan terakhir dan menewaskan sekitar 150 orang.
Pemerintah Turki juga telah memerangi kelompok pemberontak Kurdi, yang telah menewaskan lebih dari 40.000 orang sejak tahun 1984 silam.[af/voa]