Chanelmuslim.com – Buku seri Si Koksi karya Ade Yulia hadir untuk
memudahkan para orang tua khususnya Bunda dalam mendongengkan sang buah hati. Tiga buah buku cerita seri Si Koksi mengisahkan petualangan kumbang koksi yang dikemas apik dan penuh pesan kebaikan.
“Saya pilih kumbang koksi yang lucu, menggemaskan dan belum banyak menjadi tokoh cerita,” ucap Ade.
Buku seri Si Koksi mengusung tema kehidupan keluarga, persahabatan dan alam. Sehingga cocok dikaitkan oleh para orang tua dengan kehidupan sehari-hari sang buah hati. Selain itu, seri Si Koksi juga dilengkapi dengan ilmu sains sederhana tentang metamorfosis kumbang koksi. Dan, tentu saja sifat dan kebiasaan binatang yang bisa diambil hikmahnya.
“Tiap makhluk yang diciptakan Tuhan, tentulah memiliki manfaat dan hikmah tersendiri, yang seringkali belum kita ketahui,” kata Ade.
Pada peluncuran buku seri Si Koksi, Ade percaya melalui bercerita orang tua mampu membangun kedekatan dengan sang buah hati. Buku seri Si Koksi juga bisa menjadi media bantuan untuk mentransfer informasi dan pengetahuan kepada anak sejak dini.
Seri Si Koksi terdiri dari tiga judul buku yaitu Aku Kakak yang Baik, Aku Teman yang Baik dan Aku Penjaga Lingkungan. (Wnd/Desi)