ChanelMuslim.com – Suami istri bisa hidup tenang ketika tidak dikejar-kejar oleh orang yang menagih hutang. Jika banyak hutang dalam kondisi ekonomi sedang sulit maka hidup semakin kacau, jauh dari ketenangan dan bertambah stres.
Suami harus bekerja keras mencari nafkah. Sedangkan istri harus pandai mengelola keuangan dan menerapkan pola hidup sederhana dalam keluarga.
Ditambah lagi suami istri pandai menabung untuk hal-hal penting dan kebutuhan yang tidak terduga. Bahkan juga mereka menabung untuk keperluan di hari tua. Sehingga mereka bisa hidup tenang, mau menerima hidup apa adanya dan dapat menghindarkan keluarga dari lilitan hutang.
Baca juga: Hidup Sederhana Menjadi Pilihan Keluarga (Bag. 2)
Suami istri yang punya prinsip hidup dengan sederhana dan mampu mengelola uang dengan baik. Mereka mampu mengendalikan keinginannya saat berbelanja dan berusaha mengondisikan anak-anak untuk mengkuti cara hidup seperti orangtuanya.
Maka mereka tidak perlu berhutang dan di hari tua hidupnya semakin tenang. Dan dapat memperbanyak ibadah untuk bekal akhiratnya.
Jika suami atau istri terbiasa berhutang dan sering meremehkan pembayaran. Maka ia akan banyak berjanji dan menyalahinya serta banyak berdusta.
Sehingga ia tidak bisa lagi dipercaya dan merusak hubungan silaturrahim. Selain itu, orang yang tidak membayar hutang maka ia sulit atau tidak masuk surga. Sebab pahala amal solehnya akan diambil di hari kiamat untuk membayar hutangnya.
Doa Rasulullah agar tidak terlilit hutang
Pantaslah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam selalu berdoa agar hidupnya tidak terlilit oleh hutang:
“Ya Allah aku berlindung kepadamu dari berbuat dosa dan terlilit hutang. Lalu ada seseorang yang bertanya, “Mengapa Anda banyak meminta perlindungan dari hutang wahai Rasulullah?”
Beliau menjawab: “Sesungguhnya seseorang apabila sedang berhutang ketika dia berbicara biasanya berdusta dan jika berjanji sering menyelisihinya.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Dalam hadis lain beliau bersabda, “Barangsiapa di saat ruhnya terpisah dengan jasadnya ia terbebas dari tiga hal maka ia akan masuk surga, yaitu sombong, mencuri ghanimah sebelum dibagi dan hutang.” (HR. Ibnu Majah)
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagram @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak.
Ustazah Aan juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Quran. Selain itu, Ustazah Aan Rohanah juga aktif mengisi Kajian Online terutama berkaitan dengan Pendidikan Keluarga dan Anak.
Pada akhir tahun 2020, Ustazah Aan meluncurkan 4 seri buku Kiat Sukses Membangun Keluarga Sakinah dan Mendidik Anak Unggul. [Wnd]