ChanelMuslim.com- Resep Kebab Pasta Gulai Ayam ini cocok banget buat cemilan sahabat muslim di rumah. Kuliner asal Timur Tengah ini berisi irisan daging, selada, tomat, dan saus yang dibalut dengan kulit tortila.
Saat ini sudah banyak kebab yang disajikan dengan berbagai macam isiian. Salah satunya kebab pasta gulai ayam. Kebab ini berisi spaghetti yang dicampur dengan ayam filler, sayuran dan saus.
Berikut ini resep dan cara membuat kebab pasta gulai ayam ala Devina Hermawan. Simak baik-baik, ya!
Baca Juga : Resep Caramel Strawberry Overnight Oats untuk Busui Tetap Langsing
Resep Kebab Pasta Gulai Ayam yang Menggugah Selera
View this post on Instagram
(untuk 2-4 porsi)
Bahan:
Kulit Kebab / Tortilla
100 gr daging ayam filler, iris memanjang
2 buah tomat fresh kupas, rebus, cincang
¼ buah paprika merah, iris
½ buah bawang bombay, iris
3 siung bawang putih, iris
25 gr bumbu gulai instan
1 sdm santan
Minyak untuk menumis
Lada hitam, gula, penyedap sesuai selera
Bahan cheese pasta:
150 gr La Fonte Spaghetti, rebus
2 sdm mentega
1 sdm tepung terigu
200 gr susu
50 gr keju easy melt, parut
½ sdt bawang bombai bubuk
Garam, merica, gula sesuai selera
Baca Juga : Resep Cheddar Cheese Cake yang Lembut dan Mengembang
Cara Membuat:
Marinasi ayam dengan bumbu gulai dan santan, aduk, diamkan beberapa saat
Panaskan sedikit minyak, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga wangi lalu masukkan ayam dan paprika, aduk
Masukkan tomat, aduk rata lalu tambahkan lada hitam, gula, dan penyedap sesuai selera
Untuk saus, panaskan wajan, masukkan mentega dan terigu, aduk
Tambahkan susu dan bawang bombai bubuk, aduk lalu masukkan spaghetti dan sedikit air rebusan nya
Masukkan keju parut, garam, merica, dan gula sesuai selera, aduk rata
Panggang kulit kebab sebentar, lalu siapkan kertas roti, pindahkan kulit kebab di atas kertas roti
Masukkan pasta cheese, ayam, dan parutan keju, lalu gulung
Kebab pasta gulai ayam siap disajikan