ChanelMuslim.com – Tidak sekedar kerja sama, harus bersinergi. Kerja sama ayah dan ibu dalam pembangunan keluarga dan pendidikan anak tidak hanya yang penting ada kerja sama, atau sekedarnya saja. Namun harus bisa bermitra dan bersinergi dengan makna yang sesungguhnya.
Sebab dengan kemitraan maka ayah dan ibu bisa menjadikan pasangannya sebagai partner. Sehingga terbentuk suatu ikatan kerja sama atas dasar kesepakatan dan rasa saling membutuhkan. Serta dapat meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dalam keahlian dan keterampilan untuk membangun keluarga. Agar dapat memperoleh hasil pendidikan anak yang lebih baik.
Sedangkan bersinergi bisa menyatukan seluruh potensi ayah dan ibu untuk digunakan bersama dalam saling mendukung dan saling tolong menolong menyukseskan visi dan misi yang sudah disepakati.
Pembangunan keluarga dan pendidikan anak yang dilakukan secara kemitraan dan bersinergi dapat membangkitkan kepercayaan satu sama lain. Selain itu dapat memperlancar komunikasi dan mempererat hubungan antara ayah dan ibu.
Baca juga: Kerja Sama Ayah dan Ibu Bukan Sekedar Kata-Kata
Selain itu, dengan komunikasi yang lancar maka akan mudah melahirkan kreativitas serta memperkuat dan memperkaya berbagai ikhtiar yang dilakukan.
Ayah dan Ibu Bersinergi
Kemitraan dan bersinergi yang dilakukan ayah dan ibu digunakan juga untuk tugas-tugas besar dan peran strategis keluarga, yaitu:
1. Mengokohkan makna dan tujuan hidup.
2. Merumuskan visi dan misi keluarga.
3. Mewujudkan keluarga yang kokoh dan harmonis.
4. Melahirkan generasi berkualitas pemimpin.
5. Mewujudkan keluarga yang bahagia di dunia dan di akhirat.
6. Mewujudkan keluarga sebagai pondasi dan benteng peradaban.
7. Menjadikan keluarga sebagai pondasi masyarakat madani.
8. Mewujudkan keluarga yang aktif berkontribusi untuk kemajuan masyarakat, bangsa dan negara.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagram @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak.
Ustazah Aan juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Quran. Selain it, Ustazah Aan Rohanah juga aktif mengisi Kajian Online terutama berkaitan dengan Pendidikan Keluarga dan Anak.
Pada akhir tahun 2020, Ustazah Aan meluncurkan 4 seri buku Kiat Sukses Membangun Keluarga Sakinah dan Mendidik Anak Unggul. [Wnd]