ChanelMuslim.com – Saat kita berbuat salah, maka hal yang harus dilakukan tentunya adalah berusaha meminta maaf. Namun, permasalahannya adalah kita punya salah kepada orang yang sudah meninggal dunia. Bagaimana cara untuk meminta maaf kepada orang tersebut?
Baca Juga: Ria Ricis Menahan Air Mata saat Meminta Restu untuk Menikah
Cara Meminta Maaf kepada Orang yang Sudah Meninggal
Dalam acara Islam itu Indah yang tayang pada Senin, (2/8/2021), Ustaz Syam menjelaskan hal ini. Ia menerangkan bahwa cara pertama yang bisa kita lakukan adalah mendoakannya.
Mendoakan agar mereka selalu selamat, diterangkan kuburnya, dilapangkan, dan doakan kebaikan-kebaikan lainnya.
Kemudian, kita bisa coba sambung silaturahmi kepada orang-orang yang dekat dengan mereka. Misal, orang tua, paman, tante, keponakan, bahkan sahabat atau temannya.
Selain itu, bisa coba khatamkan Al-Qur’an untuk mereka. Diniatkan pahalanya untuk orang yang sudah meninggal itu.
Apabila kita salah karena pernah mengambil hak orang tersebut, maka hal yang harus kita lakukan adalah mengembalikan haknya.
Contoh, pernah mengambil uangnya. Maka, kita bisa mengembalikan uangnya kepada ahli warisnya.
Namun, kalau kita salah karena pernah menyakiti perasaannya, maka kita bisa memohon ampun dengan sungguh-sungguh kepada Allah.
Sahabat Muslim, mari selalu jaga lisan dan perbuatan kita. Jangan sampai kita berbuat salah dan enggan untuk meminta maaf karena ketika orang yang kita zalimi telah meninggal dunia, maka kita pun akan kebingungan bagaimana caranya meminta maaf.
Semoga kita bisa jadi Muslim yang bijak dalam menggunakan lisan dan menggerakkan anggota tubuh sehingga bisa menggunakannya dalam kebaikan. [Cms]