ChanelMuslim.com – Sahabat Muslim, jangan sampai kita melupakan bahwa jiwa itu merupakan amanah. Oleh sebab itu, sudah menjadi tanggung jawab kita untuk mengisi jiwa dengan hal-hal yang baik.
Baca Juga: 4 Hal yang Harus Dilakukan agar Pasutri Bersatu dalam Satu Jiwa
Jiwa itu merupakan Amanah
Dikutip channel telegram t.me/alfudhail, Asy-Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimnin rahimahullah berkata,
النفس أمانة عندك يجب عليك أن ترعاها حق رعايتها وكما أنه لو كان لك ماشية فإنك تتخير لها المراعي الطيبة وتبعدها عن المراعي الخبيثة المضارة، فكذلك نفسك يجب عليك أن تتحرى لها المراتع الطيبة وهي الأعمال الصالحة وأن تبعدها عن المراتع الخبيثة وهي الأعمال الخبيثة.
“Jiwa itu merupakan amanah di sisimu. Wajib bagimu untuk menjaganya dengan sebenar-benarnya, sebagaimana jika engkau memiliki hewan ternak, maka engkau akan memilihkan untuknya tempat yang baik dan menjauhkannya dari tempat yang jelek dan berbahaya.
Demikian pula jiwamu, wajib atasmu untuk memilihkan untuknya tempat yang baik, yaitu setiap amal saleh dan menjauhkannya dari tempat yang jelek, yaitu setiap amalan yang jelek.”
Sahabat Muslim, dari tulisan di atas, mari kita selalu melakukan amal saleh dan berusaha juga untuk menjauhi amal yang jelek. Semoga kita bisa menjaga jiwa yang telah diberikan Allah dengan sebaik-baiknya. Aamiinn.
[Cms]
Sumber:
Syarh Riyadh al-Shalihin, Jilid 2, hlm. 176.
Alih Bahasa:
Anu Fudhail Abdurrahman Ibnu Umar