Chanelmuslim.com-Untuk memudahkan pengguna, Bank Syariah Bukopin (BSB) meluncurkan layanan SMS Banking dan M-BSB pada Jumat (9/12).
Direktur Utama BSB, Riyanto, mengatakan BSB sebagai bank syariah pilihan nasabah terus berusaha memberikan pelayanan yang terbaik.
“Peluncuran SMS Banking dan M-Banking BSB ini merupakan upaya pelayanan prima kepada nasabah dan juga menjawab pertanyaan dari nasabah yaitu fasilitas yang memudahkan nasabah dalam bertransaksi agar lebih efisien,” ujar Riyanto di sela-sela Acara Tasyakuran Milad ke-8 PT Bank Syariah Bukopin, Jumat (9/12) di Jakarta.
Untuk memasarkan layanan ini, BSB mengatakan Program Transaksi Berhadiah yang diakumulasi dari poin tertinggi yang dikumpulkan nasabah. Program berhadiah tersebut berlangsung hingga tahun depan dan pengguna berkesempatan memenangkan 20 buah HP Samsung.
Dengan layanan SMS Banking dan M-Banking dari BSB, pengguna bisa melakukan pembayaran telepon, air, listrik, pengisian pulsa, transfer dan pemindahbukuan serta layanan multifinance lain. (whn/ind)