ChanelMuslim.com – Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan persiapan penyelenggaraan ibadah haji 1437H/2016M. Proses persiapan di Arab Saudi berlangsung intensif, hingga hampir mendekati final.
“Alhamdulillah persiapan terus dilakukan dan semakin intensif. Seluruh hotel di Makkah dan Madinah saat ini sudah selesai penyewaannya karena semuanya sudah selesai kita kontrak. Katering, baik di Makkah, Madinah, dan Arafah juga sudah selesai kita kontrak dengan perusahaan di sana. Juga transportasi darat antara madinah ke makkah, ini juga sudah,” kata Menag, Jumat (27/05) seperti dikutip laman Kemenag.go.id.
Menag mengatakan relatif hal ihwal pengurusan yang terkait di Tanah Suci sudah 95% nyaris selesai.
Seiring persiapan di Tanah Suci, Kementerian Agama juga terus melakukan persiapan penyelenggaraan ibadah haji di di Tanah Air.
Persiapan tersebut, lanjut Menag, terkait dengan pembuatan paspor, pemvisaan, pengkloteran, dan lainnya. Namun demikian, proses persiapan itu dilakukan sambil menunggu pelunasan jamaah haji Indonesia.
Sampai dengan penutupan hari ini, Jumat (27/05) pukul 15.00 WIB, data Monitoring Pelunasan Haji Reguler pada Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah menunjukan sebanyak 110.844 jamaah (71,95%) telah melakukan pelunasan. Selain itu, sudah ada 1.413 jamaah (18,17%) yang telah melakukan pelunasan BPIH dengan status cadangan.
“Kita tinggal menunggu beberapa hari ke depan. Kalau seluruhnya sudah melunasi, maka proses pemvisaan, pengkloteran, dan lainnya dengan mudah bisa dilakukan. Mudah-mudahan kita bisa lebih siap di banding tahun kemarin,” tandasnya.
(fjr)