ChanelMuslim.com – Hannie Hananto, desainer muslim yang juga merupakan salah satu founder Komunitas Hijabersmom Community mendapat kehormatan menampilkan rancangannya pada event Istanbul Modest Fashion Week. Tenun Ikat Kediri menjadi tema rancangannya di negara pengguna baju Muslim terbesar ketiga di dunia.
” Nanti saya bawa Tenun dari Desa Bandar di Kediri. Desa Bandar itu satu desa semua pengrajin Tenun Bandar,” ujar Hannie kepada chanelmuslim.com,Senin (2/5).
Pemilik brand Anemone ini mengatakan uniknya setiap pengrajin memiliki produksi masing-masing dan ciri khas masing-masing.
“Ini kebetulan ibu Walikota Kediri ibu Feronika sangat concern mengembangkan fashion di Kediri dan bahkan hasil tenunannya sudah diexport ke Nigeria , ke Yaman dan ke Malaysia,” cerita sarjana Arsitek yang mengungkapkan kebahagiaannya bisa mewujudkan keinginan lama mengenalkan hasil kerajinan Indonesia ke mancanegara.
Dalam pagelaran yang digelar pada 13-14 Mei di Gedung Haydarpasa Gari, Istanbul nanti, Hannie Hananto menampilkan empat rancangannya yang menonjolkan Batik Tenun Ikat Kediri.
Selain Hannie Hananto ada perancang Muslim lainnya yang ikut menampilkan rancangannya yang didukung penuh oleh Kementerian Perindustrian dan Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) serta difasilitasi langsung oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Turki.
(jwt)