ChanelMuslim.com – Sebuah kapal raksasa, Ever Given menyebabkan kemacetan di Terusan Suez, sehingga membuat jalur perdagangan tersendat untuk sementara.
Baca Juga: Kapal Pinisi, Kapal Tradisional Asal Sulawesi Selatan
Kapal Raksasa Ever Given Memiliki Panjang 400 Meter
Dilansir dari The Guardian pada Rabu, (24/3/2021) dijelaskan bahwa kapal Ever Given adalah salah satu kapal kontainer raksasa yang memiliki panjang 400 meter.
Penyebab kapal ini tersangkut adalah karena kehilangan kendali akibat angin kencang dan badai debu yang terjadi.
10 kapal tunda dikerahkan untuk mengevakuasi kapal raksasa tersebut.
Namun, evakuasi ini diduga akan sulit dilakukan karena bobot kapalnya yang cukup besar dan berat.
Baca Juga: Kapal Kemanusiaan Berlabuh di Sulawesi Barat, 1.000 Ton Bantuan Didistribusikan
Perusahaan Pemilik Kapal telah Meminta Maaf
Dilansir dari apnews.com pada Sabtu, (27/3/2021) dijelaskan bahwa dari kejadian ini, Presiden Shoei Kisen Kaisha, sebuah perusahaan yang memiliki kapal ini meminta maaf terkait kejadian tersebut.
Yukito Higaki meminta maaf karena telah membuat lalu lintas perdagangan macet serta membuat khawatir banyak orang.
Tindakan yang akan dilakukan perusahaan tersebut untuk mengevakuasi kapal adalah dengan cara mengurangi beban kapal dengan memindahkan wadah-wadah yang ada di atas kapal.
Akan tetapi, tindakan itu sangat sulit dilakukan. Oleh sebab itu, pilihan tersebut masih dipertimbangkan apabila kapal itu gagal dievakuasi.
Dalam kejadian ini, semua crew yang berada di kapal tersebut selamat dan tidak ada yang terluka maupun terkena polusi. [Ind/Camus]