ChanelMuslim.com – Mentai Rice, kuliner khas Jepang satu ini memang sangat familiar dengan saus Mentai nya yang gurih apalagi dipadukan nasi hangat dan tambahan isian ikan tuna atau isian lainnya. Menu ini kian istimewa. Yuk jika selama ini kita sering membeli Mentai Rice saatnya kita coba sendiri membuat di dapur keluarga tercinta. Dijamin lebih hemat uang dan rasanya bisa disesuaikan dengan selera keluarga.
Resep Mentai Rice mudah dari Sukma di akun instagramnya @sukmawati_rs bisa jadi referensi lho. Berikut kutipan resepnya:
MENTAI RICE
Bahan untuk nasi aduk rata:
500 gram Nasi putih
2 sdm kecap asin
1 sdm minyak wijen
1 bks kecil nori (hancurkan/bisa menggunakan chopper biar praktis)
Bahan isian:
2 kaleng tuna, tiriskan
2 buah bawang putih cincang halus
2 sdm bawang bombay cincang
[gambar1] Instagram @sukmawati_rs
Cara Membuat:
1. Tumis duo bawang hingga harum
2. Masukkan tuna, merica, masak hingga meresap (bisa skip proses ini karena tuna kalengan siap makan)
Bahan saus:
250 gram Mayonaise Pedas (bisa pake yang original tambahkan saos sambal disesuaikan selera pedasnya)
Toping:
Keju mozarella
Bubuk nori
Biji wijen sangrai (optional)
Penyelesaian : Tata nasi di dalam pyrex atau cup tahan panas. Tata tuna, beri mayonais dan bahan toping. Panggang 15menit suhu 200°C api atas. Sajikan segera saat hangat.
Sangat praktis bukan sahabat muslim. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi. [jwt]