ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, salah satu ide camilan paling mudah dan cepat untuk disajikan adalah menu Jasuke, Jagung Susu Keju.
Apalagi disantap dalam keadaan hangat saat kumpul keluarga. Nikmat tiada terkira. Yuk kita bikin Jasuke untuk camilan sore keluarga. Bisa juga langsung melibatkan anak-anak membuat ini dijamin tambah seru.
Resep Jasuke ala @cyntiahali dibawah ini sangat mudah dipraktekkan. Berikut kutipan resepnya:
JASUKE
Bahan-Bahan:
2 buah jagung manis
Butter / margarin
Susu kental manis
Keju cheddar parut
[gambar1] Foto : @cyntiahali
Cara Membuat:
1. Pipil jagung, lalu kukus hingga matang dan lunak , angkat
2. Masukkan jagung yang masih panas ke dalam cup, lalu beri butter/margarin diatasnya selagi panas, aduk rata.
3. Beri topping keju parut dan susu kental manis.
4. Siap disajikan.
Selamat mencoba sahabat muslim. [jwt]