ChanelMuslim.com – Local brand Fennysaptalia memperkenalkan koleksi baru dengan tema ‘Rintik’ melalui fashion show yang disponsori oleh Muslim Life Fest, Wardah, dan HijabersMom Community, Sabtu (31/8) di JCC Senayan.
Melihat begitu besarnya semangat berhijrah yang ditunjukkan oleh muslimah Indonesia, memberikan motivasi bagi desainer Fenny Saptalia selaku pemilik local brand Fennysaptalia untuk terus berinovasi melalui desain-desain baru koleksinya.
Setiap desain yang dibuatnya memiliki makna tersendiri. Begitu juga dengan koleksi ‘Rintik’. Koleksi ini menceritakan tentang pengharapan setiap hamba dan kecintaan Allah yang Maha Pengasih (Ar-rahman) kepada setiap makhluknya. Sapuan hujan yang membasahi bumi di musim kemarau walau hanya rintik-rintik kecil merupakan tanda rasa cinta Allah Ar-rahman kepada setiap makhluknya. Dengan koleksi ‘Rintik’ ini, Fennysaptalia ingin mengingatkan kita untuk selalu bersyukur atas hujan yang diberikan oleh Allah Ar-rahman.
Pada koleksi yang bertemakan ‘Rintik’ ini, desain baju-baju syar’i nya dibuat dengan potongan yang simpel dengan standar jahitan semi butik. Kemudian, bahannya menggunakan cerrutti yang ringan dan lembut agar nyaman dipakai baik untuk keseharian maupun formal.
Warna-warna yang digunakan pada keenam baju di koleksi ‘Rintik’ merupakan kombinasi warna maroon-black, charcoal-grey, lime olive, terracotta-rustic, bold brown-soft brown, bold green-soft green. Kombinasi warna-warna di atas memberikan kesan yang berbeda-beda. Akan tetapi, secara keseluruhan yaitu untuk mengesankan keanggunan dan kecantikan dari alam.
Melalui koleksi ‘Rintik’ ini, setidaknya ada dua harapan yang ingin dicapai oleh Fennysaptalia. Yaitu, dapat mengajak lebih banyak lagi muslimah yang berhijrah menggunakan pakaian sesuai syariat Islam dan Fennysaptalia semakin dicintai customer.[ind/Syifa]