DOA saat minum air zam-zam adalah sunnah yang dianjurkan. Sebagai seorang Muslim, ada doa khusus yang dianjurkan ketika meminum air Zam-Zam, dan memahami maknanya dapat memperdalam rasa syukur serta memaksimalkan manfaat dari air yang mulia ini.
Air Zam-Zam mengandung mineral yang bermanfaat bagi tubuh dan sering digunakan sebagai obat berbagai penyakit.
Baca juga: Ketahui Doa Setelah Thawaf
Doa Ketika Minum Air Zam-Zam
Berdoa saat meminum air Zam-Zam adalah sunnah yang dianjurkan. Berikut adalah doa yang biasa dibaca:
Allahumma inni as-aluka i’lman naafi’an, wa rizqan waasi’an, wasyifaa-an min kulli daa-in, wa saqamin birahmatika yaa arhamarraahimiin.
Artinya: “Ya Allah, aku mohon pada-Mu ilmu pengetahuan yang bermanfaat, rizqi yang luas dan kesembuhan dari segala penyakit dan kepedihan dengan rahmat-Mu ya Allah Tuhan Yang Maha Pengasih dari segenap yang pengasih”.
Berikut adalah cara-cara yang dianjurkan dalam mengamalkan minum air Zam-Zam:
Sebelum meminum air Zam-Zam, berniatlah dengan ikhlas dan penuh keyakinan bahwa air ini akan memberikan manfaat sesuai dengan doa yang dipanjatkan.
Ucapkan doa seperti yang telah disebutkan di atas atau doa sesuai dengan hajat pribadi.
Disunnahkan untuk meminum air Zam-Zam sambil menghadap kiblat.
Sebagaimana sunnah Nabi, gunakan tangan kanan saat meminum air.
Sunnah untuk meminum air dalam tiga kali tegukan dan tidak langsung dihabiskan dalam satu tegukan.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Air Zam-Zam adalah anugerah dari Allah yang sebaiknya kita manfaatkan sebaik mungkin. Dengan membaca doa saat meminumnya, kita tidak hanya mendapatkan manfaat fisik dari air tersebut, tetapi juga manfaat spiritual yang meningkatkan iman dan ketaqwaan.
Meminum air Zam-Zam dengan niat yang baik dan doa yang khusyuk adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah dan mendapatkan rahmat-Nya. [Din]