HAI, aku pulang. Ya aku terpaksa pulang padahal pulang tuh capek dan sedih. Sedih dengan rumah yang ditinggalkan, kok rumah bagus-bagus malah enggak ditempati, belum kalau lihat ada sarang laba-laba di pojokan, atau meja makan yang lengket.
Ini si mbak pada ngapain saja sih saya enggak ada di Jakarta kayaknya mereka liburan juga… jadi suudzhon deh, yaa sedihnya ibu rumah tangga yang traveller (curhat pukul 2.35 pagi).
Sedih juga ninggalin anak-anak di negeri orang berdua saja.
Syifa memang keren, dia yang nawarkan diri untuk Ben enggak usah dibawa karena dia kan lagi libur mid term katanya biar ummi fokus kerjaannya, dan di pesawat enggak repot gendong-gendong si Ben, jadi dia nawarkan diri untuk jaga Ben di Oz.
Alhasil mereka berdua saja di Australia. Lucu ya?? Nah, bicara soal pesawat, semalam tuh pesawat garuda ku delay dengan sukses.
Dan orang bule sekeluarga di belakangku mengumpat:
“Uh… Indonesia, super Indonesia, always late, always delay, style!” Aku enggak enak juga dengernya, aku kan orang Indonesia juga, tapi mau ngomong apa ?? Yang ada malah berantem…
baca juga: Ibu Tempatmu Pulang
Hai, Aku Pulang
Soal telat emang lucu, di Perth itu saya suka gesa anak saya untuk pergi liqo jangan telat, jawabnya adalah
“Semua orang Indonesia tuh kalau acara ke-Islaman atau acara yang orang Indonesia semua pasti telat mi, tapi kalau acara yang bikin orang bule mereka enggak telat.”
Yaa, kayaknya karakter deh, orang Indonesia tuh selalu telat kalau bikin janji atau bikin acara sama orang Indonesia juga tapi kalau sama bule mereka bisa untuk on time banget dan duduk manis 5 menit sebelum acara.
“Ayuk dong mi, tutup nanti post office-nya… demikian anakku menggesa aku, dan betul pas pukul 5.00 tepat kita sudah membuka pintu post office pas sang petugas perempuan bertubuh kecil itu mendorong kami keluar dengan perlahan dan dengan santainya dia mengunci pintu di depan hidung kami. No negotiation deh, seperti, bentar mbak…dan lain-lain.. “NO!!” ceklek.
Terakhir, Syifa minta dianter ke acara barbeque di sebuah Taman, tapi acara saya baca di SMS-nya pukul 9, saya sudah siap pukul 8.30, agar pukul 9 syifa jangan telat, tapi Syifa belum mandi juga, jawabnya;
“itu acara orang Indonesia mi, paling jam 11 baru pada datang, pokoknya kalau undangannya pukul 9 berarti mulainya pukul 11. Tenang aja mi, Syifa sudah hafal!” Sungutnya.
“Termasuk Rina? Rina kan bapaknya bule dan lahir di sini?” Tanyaku heran.
“Yaa, iyalah… ibunya kan orang Indonesia, ikutin ibunya laah, Diva juga gitu, Aisyah juga gitu…” sahut Syifa. “Cuma anak bule yang tepat waktu.”
Hmm… bagaimana pendapat Anda para pemirsa…?
Ayat Mutiara kali ini;
“Katakanlah, Dialah yang menciptakan kamu dan menjadikan pendengaran, penglihatan dan hati nurani bagi kamu tetapi sedikit sekali kamu bersyukur”
(QS. Al Mulk: 27).
Janur house – 28 March 2015
By: Fifi P. Jubilea (S.E., S.Pd., M.Sc., Ph.D – Oklahoma, USA).
Owner and Founder of Jakarta Islamic School (Jakarta fullday); Kalimalang, Joglo, Depok.
Owner and Founder of Jakarta Islamic Boys Boarding School – Megamendung
Owner and Founder of Jakarta Islamic Girls Boarding School – Mega cerah
Next;
Owner and Founder of Jubilea Islamic College (2023) – Purwadadi Subang – setara SMP dan SMU. Boys and girls.
Owner and Founder of Jubilea University (2024) – Purwadadi and Malaka
Founder and Owner of Jakarta Islamic School, Jakarta Islamic Boys Boarding School (JIBBS), Jakarta Islamic Girls Boarding School (JIGSc)
Visit: //www.facebook.com/fifi.jubilea
Jakarta Islamic School (JISc/JIBBS/JIGSc): Sekolah sirah, sekolah sunnah, sekolah thinking skills (tafakur), sekolah dzikir dan sekolah Al-Qur’an, School for leaders
For online registration, visit our website:
𝗵𝘁𝘁𝗽𝘀://𝘄𝘄𝘄.𝗷𝗮𝗸𝗮𝗿𝘁𝗮𝗶𝘀𝗹𝗮𝗺𝗶𝗰𝘀𝗰𝗵𝗼𝗼𝗹.𝗰𝗼𝗺/
Further Information:
0811-1277-155 (Ms. Indah; Fullday)
0899-9911-723 (Mr. Mubarok; Boarding)
Website:
https://ChanelMuslim.com/jendelahati
https://www.jakartaislamicschool.com/category/principal-article/
Facebook Fanpage:
https://www.facebook.com/jisc.jibbs.10
https://www.facebook.com/Jakarta.Islamic.Boys.Boarding.School
Instagram:
www.instagram.com/fifi.jubilea
Twitter:
https://twitter.com/JIScnJIBBs
Tiktok: