PT HENAN Putihrai Asset Management (HPAM) dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) meresmikan sarana Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) untuk sekitar 20 Kepala Keluarga (KK) di Sawangan, Kota Depok, Jumat (6/10/2023).
Peresmian tersebut merupakan rangkaian dari program pembangunan sarana STBM yang telah dilakukan atas sinergi PT Henan Putihrai dengan BAZNAS.
Wakil Ketua BAZNAS RI Mo Mahdum mengatakan, STBM merupakan sarana yang sangat penting bagi masyarakat, terutama mustahik, untuk menunjang kebutuhan kesehatannya.
Baca juga: Buka Rakornas BAZNAS 2023, Wapres RI Dorong Pengelolaan ZIS untuk Pengentasan Kemiskinan
“Pembangunan STBM kali ini dilakukan di 10 titik yang tersebar di wilayah Bogor dan Depok dengan total dana sebesar Rp506.568.022. Dana ini merupakan donasi dana kebajikan dari HPAM yang disalurkan melalui BAZNAS,” ujar Mahdum.
Manhdum juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran HPAM, dan meminta kepada masyarakat penerima manfaat agar dapat memanfaatkan dan menjaga fasilitas STBM dengan baik.
Tak lupa, Mahdum juga meminta masyarakat penerima manfaat yang terdiri dari 20 Kepala Keluarga, mendoakan HPAM agar terus berkembang dan memberi manfaat lebih banyak bagi masyarakat.
“Mudah-mudahan kebaikan yang dilakukan oleh HPAM bisa ditiru oleh perusahaan sekuritas lainnya,” ujar Mahdum.
Sementara itu, Direktur HPAM, Farid A. Nasution, mengatakan bahwa perusahaannya sangat senang bekerja sama dengan BAZNAS dalam membantu masyarakat.
“Kami percaya bahwa kebaikan yang kita sebarkan melalui BAZNAS akan mengalir dan memberikan manfaat berlipat ganda kepada komunitas. Kami berharap program ini akan menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan HPAM dan akan memberikan inspirasi bagi perusahaan lainnya untuk terlibat dalam upaya-upaya sosial yang positif,” jelas Farid.
Farid juga mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS, Pemerintah Daerah Kota Depok, dan sejumlah komunitas yang mendukung program yang dikemas dengan nama ‘Apik Resik’ ini, yang dilakukan secara bersama-sama.
Hadir dalam kegiatan peresmian ini, Wakil Ketua BAZNAS RI Mo Mahdum, Direktur HPAM, Farid A. Nasution, Ketua Dewan Perwakilan Syariah (DPS) HPAM, Prof. Dr. Mohammad Baharun, S.H., M.A, Ketua BAZNAS Kota Depok Dr. Endang Ahmad Yani, SE., MM., Dinas Kesehatan Kota Depok, dan Lurah Pasir Putih.
Kegiatan peresmian sarana STBM yang dilakukan di Jl. Garuda RT 02 RW 07, Kel. Pasir Putih, Kec. Sawangan, Kota Depok tersebut juga dimeriahkan dengan bazar sembako murah serta layanan kesehatan gratis untuk warga sekitar. [Wnd]