PENGURUS Pusat (PP) Ikatan Dai Indonesia (IKADI) akan menyelenggarakan Rakornas (Rapat Koordinasi Nasional) 2023 pada Jumat-Ahad (20-22/01/2023) di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.
Kegiatan yang dihadiri pengurus IKADI masa bakti 2022-2027 tersebut mengangkat tema “Rise Together, Grow Stronger with IKADI”.
Ketua Umum PP IKADI Dr. Ahmad Kusyairi Suhail, M.A. mengatakan bahwa tema tersebut dipilih karena IKADI menyadari akan pentingnya kebersamaan dan kolaborasi dalam memajukan bangsa dan negara.
”Indonesia ini negara besar, diperlukan kebersamaan dan kolaborasi dalam membangun dan menjemput kemajuan dan kebangkitan bangsa dan negara,” ungkap Kusyairi dalam konferensi pers, Jumat (13/1/2023).
Selain itu, ia menukil Al-Qur’an Surah Al Maaidah ayat 2: “Dan hendaklah kalian saling tolong menolong dalam kebaikan dan takwa.”
Bagi IKADI, membangun Indonesia kuat dan maju adalah merupakan kebaikan.
“Dan ini hanya akan sempurna terwujud jika seluruh elemen bangsa, termasuk IKADI sebagai ormas Islam, saling bekerja sama dan sama-sama kerja, bahu membahu, tolong menolong, dan kolaborasi,” tambah doktor ilmu tafsir Al-Qur’an itu.
Tak lupa, IKADI juga menyampaikan apresiasi kepada Pemprov NTB yang berkenan menjadi tuan rumah Rakornas 2023.
“Kami sampaikan terima kasih kepada Gubernur NTB yang telah menjadi tuan rumah yang baik dalam menyambut perwakilan PW dan PD IKADI yang datang dari seluruh Indonesia,” ujar Kusyairi.
Baca Juga: IKADI Mengecam Israel atas Penyerbuan di Masjid Al Aqsha
PP IKADI Gelar Rakornas 2023 di Lombok Usung Tema Rise Together, Grow Stronger
Rombongan peserta Rakornas sedianya akan menempati Aruna Senggigi Resort and Convention di Lombok Barat sebagai lokasi Rakornas.
Sebelum Rakornas, PP IKADI telah menyelenggarakan beberapa rangkaian kegiatan pra-Rakornas yaitu antara lain sebagai berikut.
1. Seminar Internasional yang diadakan pada Sabtu, 10 Desember 2022 secara virtual menghadirkan pembicara dari Amerika Serikat, Arab Saudi, juga tokoh nasional.
Pada seminar internasional ini, IKADI mengundang Dr. Mohammad Bashar Arafat, president of civilization exchange and corporation foundation (CECF), Baltimore USA, dan Dr. Shamsi Ali, M.A., imam of Islamic center of New York and Jamaica Moslem Centre serta Dr. Mohammad bin Abdul Karim Al-Issa, general secretary of Moslem World League, Arab Saudi.
Sementara, tokoh nasional yang hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Drs. Jusuf Kalla, mantan wakil presiden Indonesia dan Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI).
Seminar itu terbuka untuk umum dan diikuti oleh seluruh Pengurus Ikatan Dai Indonesia dari berbagai provinsi dan daerah.
Tercatat, lebih dari 530 peserta mengikuti pemaparan pembicara dalam Bahasa Inggris, Arab, dan Indonesia, terkait tema: “The role of da’wah and Islamic institutions in dealing with islamophobia propaganda.”
2. Webinar Kontra Narasi Radikalisme diselenggarakan oleh PP IKADI bekerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) yang diikuti oleh seluruh pengurus IKADI wilayah dan daerah se-Indonesia.
3.Lomba Dakwah Digital Nasional IKADI (LDDNI) 2022 yang diselenggarakan sejak bulan November 2022 hingga Januari 2023.
Kegiatan ini berhasil mengumpulkan ribuan peserta dari seluruh Indonesia, dengan melombakan 4 kategori, yaitu: Dai Cilik Putra dan Putri, usia 6-12 tahun serta Dai Muda Putra dan Putri, usia 17-25 tahun.
Lomba yang pertama kali diselenggarakan pada tahun 2021 ini bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
LDDNI yang ke-2 ini, tidak dipungut biaya, sama dengan kegiatan yang dilaksanakan pada tahun 2021. Total hadiah yang diperebutkan yaitu lebih dari 50 juta rupiah, ditambah sertifikat/piagam dan medali untuk para pemenang.
Pada hari pelaksanaan Rakornas, selain acara internal, rapat-rapat komisi dan paripurna, IKADI juga akan menggelar Seminar Nasional yang diselenggarakan secara hybrid bertema Ekonomi Keumatan.
Kegiatan seminar ini dapat diikuti oleh seluruh peserta Rakornas.
Beberapa pembicara yang diagendakan akan hadir dalam kegiatan ini, yaitu: Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.B.A, M.B.A (Menteri Parekraf), Dr. H. Zulkieflimansyah, M.Sc. (Gubernur NTB), dan Dr. Anton Sukarna (Direktur BSI) dengan moderator Direktur Bank Syariah NTB.
Rakornas IKADI kali ini akan ditutup dengan acara besar nasional yang menjadi trend setter IKADI sejak 2019, yaitu penganugerahan Grand IKADI Awards 2022.
Acara itu merupakan sebuah acara pemberian apresiasi setinggi-tingginya dari IKADI untuk banyak kategori bagi para pelopor kebaikan untuk ummat dan dakwah di Indonesia.
Wakil Presiden RI K.H. Ma’ruf Amin dijadwalkan memberikan sambutan saat pembukaan Rakornas IKADI 2023 dan Menteri Agama RI H. Yaqut Cholil Qoumas diagendakan menutup Rakornas PP IKADI tersebut.[ind]