PT Daliatex Kusuma kembali berkolaborasi dengan brand-brand lokal untuk mendukung program Kementerian Perdagangan dalam mengembangkan industri fashion Indonesia. Kolaborasi ini dipamerkan melalui ajang Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2023.
Perusahaan yang telah berdiri sejak tahun 1965 ini merasa bangga diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam acara Jakarta Muslim Fashion Week.
Baca Juga : Road JMFW 2023 Memperkuat Indonesia Menjadi Hub Fashion Muslim Dunia
Daliatex Gandeng Brand Fashion Lokal Hadir di Jakarta Muslim Fashion Week
Dalam pagelaran tersebut, Daliatex akan berkolaborasi bersama brand lokal Klamby, Deenay, Restu Anggraini, dan Kami dengan mengusung tema “Karya Cinta Untuk Bangsa”, sebuah kolaborasi yang menggabungkan karya-karya anak bangsa guna mengharumkan nama Indonesia di muka dunia.
Dilengkapi teknologi terkini dan berkualitas internasional, Daliatex memiliki visi untuk selalu memberikan yang terbaik bagi pelanggannya dengan mengutamakan inovasi dan kreativitas.
Produsen kain terkemuka di kota kembang ini berprinsip bahwa menduniakan modest fashion Indonesia merupakan cita-cita yang harus diraih bersama.
Untuk mewujudkan impian tersebut, Daliatex menyediakan pusat research and development yang khusus dibangun untuk menciptakan kain berkualitas sesuai dengan kebutuhan brand mode yang menjadi mitranya.
Devina Unjoto selaku marketing executive PT Daliatex Kusuma menuturkan, bahwa kreativitas dan seni akan bertemu kualitas dan teknologi di Daliatex.
“Kami yakin, kombinasi tersebut akan menjadikan Daliatex dan para customer-nya sebagai trend leader di industri fashion, bukan sekadar menjadi follower,” kata Devina saat Press conference JMFW 2023 pada Jumat, ((21/10/2022).
Devina juga meyakini bahwa kesinambungan antara kreativitas brand dan fasilitas modern yang dimiliki Daliatex dapat memajukan modest fashion Indonesia hingga ke tingkat internasional.
Daliatex percaya bahwa kain berperan penting dalam menentukan DNA dan identitas suatu brand fashion.
Salah satu kain unggulan Daliatex adalah Ultrafine, bahan hijab yang banyak digunakan oleh brand brand hijab terkemuka.
Baca Juga : Hadir di JMFW 2023, 5 Brand Fashion Muslim Lokal Ini Pamerkan Koleksi Terbarunya
Untuk menciptakan Ultrafine, Daliatex harus melalui proses yang sangat panjang serta penuh trial dan error, hingga akhirnya menghasilkan kain yang sangat diminati di pasar modest fashion.
Daliatex berharap dapat terus menjadi pabrik kain yang mampu mengakomodaei kebutuhan industri fashion di Indonesia.
[wmh]