PENGERTIAN dan contoh Mad Badal lebih mudah dipahami saat kamu sudah mengetahui tiga huruf mad yang utama yaitu wawu, ya’ dan hamzah.
Hukum bacaan mad badal terjadi apabilah hamzah terletak sebelum tiga huruf mad tersebut.
Sebenarnya, mad badal sama dengan mad thobi’i, hanya saja ini dikhususkan untuk hamzah yang bertemu dengan salah satu dari tiga huruf mad.
Sedangkan mad thobi’i tidak terbatas pada hamzah saja, huruf apapun yang terletak sebelum huruf mad disebut dengan mad thobi’i. Tentunya dengan pasangan harakatnya masing-masing. Silahkan baca lebih lanjut tentang mad thabi’i di sini.
Pengertian dan Contoh Mad Badal
Sekarang mari kita masuk ke contoh Mad Badal:
أُوتِىَ كِتَٰبَهُۥ
أُوحِىَ إِلَيْكَ
Bisa dilihat pada 2 huruf yang diberi tanda merah, ada hamzah terletak sebelum wawu mad, ini adalah mad badal. Maka cara membacanya sebagaimana mad thobi’i yaitu 2 harakat.
قُلْ إِي وَرَبِّىٓ
Pada contoh ini, hamzah terletak sebelum huruf mad ya’
Contoh lain dari mad badal yang paling banyak ditemukan adalah hamzah terletak sebelum huruf mad alif. Penulisan hamzah dan alif sebagai mad badal digabungkan bentuk hamzah berharakat fathah panjang. Contohnya:
وَاٰتَيْنٰهُمْ مِّنَ الْاٰيٰتِ
Bentuk asalnya adalah
وَءَاتَيْنَٰهُم مِّنَ ٱلْءَايَٰتِ
Demikianlah penjelasan mengenai hukum bacaan mad badal. Semoga dapat dipahami dengan baik ya. [Ln]