BUNDA, kapan anak diajarkan makan sendiri? Bagi para ibu, tahapan makan sendiri bagi si kecil tentu menjadi tahapan perkembangan yang penting.
Pada saat ia memulai tertarik dengan makanan, ketika itulah Bunda dapat menyiapkan si kecil untuk dapat makan sendiri.
Bunda dapat memberikannya set sendok dan mangkuk lucu sesuai jenis kelaminnya. Pastikan bahan yang digunakan BPA Free dan aman untuk si kecil.
Tak lupa, makanan yang disajikan juga perlu diperhatikan. Banyak menu MPASI pertama yang dapat Bunda cari di internet.
Perhatikan pula jika si kecil punya alergi terhadap bahan makanan tertentu.
Pada usia 6 bulan, biasanya si kecil masih perlu disuapi dan Bunda juga dapat memperhatikan bagaimana antusiasmenya dalam meraih peralatan makan.
Lalu, pada usia berapa si kecil dapat makan sendiri? Menurut @bkkbnofficial, sejak bayi berusia 8 bulan, ia dapat mulai makan sendiri dengan tangannya.
Baca Juga: Usia Bayi yang Diperbolehkan Konsumsi Daging Kambing
Bun, Kapan Anak Diajarkan Makan Sendiri
View this post on Instagram
Berikut tahapan makan si kecil.
8-12 bulan
Pada usia ini, si kecil sudah mulai menggunakan ibu jari atau jari lainnya untuk makan sendiri. Bunda dapat menyiapkan MPASI berupa finger food untuk memudahkan bayi belajar makan.
13-18 bulan
Bayi mulai menggunakan sendok untuk belajar makan, walaupun makanan yang disuap ke mulutnya sendiri akan banyak yang tumpah. Sabar ya, Bun.
18 bulan+
Bayi mulai konsisten menggunakan peralatan makan. Bunda dapat menyiapkan peralatan makan yang aman untuk bayi, dan jangan lupa botol minumnya.
Nah Bunda, sudah siap menyaksikan tumbuh kembang bayi dalam setiap periode emasnya? Salah satu tahapan yang krusial adalah pada saat ia mulai makan sendiri.
Mengajarkan makan sendiri pada anak akan menumbuhkan kemandirian ketika ia dewasa. Bayi yang sudah mulai bisa makan sendiri tentu akan terus belajar dan bereksplorasi banyak hal.
Tugas Bunda hanya memonitoring, mendampingi, dan menikmati setiap tumbuh kembangnya dengan senyuman.[ind]