ChanelMuslim.com – Sulitnya Orang Tua Menghadapi Pendidikan Anak Remaja
Anak usia remaja itu sangat unik, karena telah terjadi banyak perubahan pada pribadinya yang sangat berbeda dengan usia kecilnya.
Terkadang ayah dan ibu terkejut, bingung dan terjadi kerumitan serta kesulitan untuk menghadapinya. Tiba-tiba anak remaja ini berubah menjadi:
1. Tidak penurut sehingga terkesan melawan atau mengelak dari perintah orang tuanya.
2. Sering complain dan mengkritik.
Baca Juga: Pengembangan Pendidikan Karakter Anak Dimulai dari Rumah
Sulitnya Orang Tua Menghadapi Pendidikan Anak Remaja
3. Menuntut hal-hal yang ideal kepada orang tuanya
4. Banyak berbeda pendapat dengan orang tuanya.
5. Sering berselisih dengan orang tua.
6. Lebih egois dan sulit mengalah dan sulit kompromi dengan yg lain.
7. Tidak mau diatur oleh orang tuanya.
8. Banyak beralasan.
9. Membuat keputusan sendiri.
10. Lebih senang berkumpul dengan teman-temannya dari pada dengan keluarga.
11. Menuntut pengakuan orang lain bahwa dia bukan anak kecil lagi.
Walaupun begitu ayah dan ibu sebagai orang tuanya harus bersabar, bersungguh-sungguh dan semangat memberikan yang terbaik dengan segala pengorbanan disertai dengan banyak cara untuk melakukan berbagai solusi agar dapat mrngatasi perubahan yang terjadi kepada anak remaja ini.
Sehingga tetap bisa melaksanakan tugas menjaganya dari api neraka dan meluruskannya menjadi ahli surga.
Allah berfirman : ” Hai orang-orang yg beriman jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka” ( Attahriim : 6 ). ”
Maka hadapkanlah wajahmu kepada agama ( Islam ) dengan lurus” ( Arrum : 30 ).
Oleh karena itu, pendekatan yang dilakukan orang tua dalam pendidikan anak usia remaja agar berhasil harus berbeda dengan pendekatan yang dilakukan kepada anak-anak di usia kecil.
Banyak cara praktis yang bisa dilakukan oleh para orang tua dalam mengatasi kesulitan pendidikan anak remaja yang akan dibahas pada tulisan berikutnya.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag
di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak
[jwt]