ChanelMuslim.com – Ibu yang hebat adalah ibu yang kuat untuk terus melaksanakan tugas dan perannya yang mulia. Ibu yang hebat akan menjalankan tugasnya dengan sangat baik saat ia menjadi teladan, guru, pendidik, pengarah, penasihat pengasuh, perawat dan pendamping bagi anak-anaknya dengan penuh cinta dan kasih sayang.
Ibu yang hebat adalah ibu yang kuat untuk terus memberikan keridhaan, ketulusan, doa, perjuangan, dan pengorbanan untuk keberhasilan dan kesuksesan anak2nya.
Ibu hebat adalah ibu yang yang memiliki kekuatan aqidah, kekuatan ibadah, kekuatan ilmiah, kekuatan akhlak, kekuatan fisik, kekuatan ukhuwwah , dan kekuatan cinta.
Baca Juga: 13 Cara Suami Istri Meraih Keberuntungan di Dunia dan Akhirat
Setiap ibu harus menjadi ibu hebat dan memiliki kekuatan-kekuatan tersebut agar tak pernah bosan, putus asa, lelah, jenuh, dan malas untuk terus berkorban dan berjuang. Ibu berupaya untuk mewujudkan kesuksesan dan kebahagiaan anak-anaknya di dunia dan di akhirat.
Ibu hebat seperti itulah sangat dicintai oleh Allah, Rasulullah, islam dan ummatnya
Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam, bersabda:
“Mukmin yang kuat lebih baik dan lebih dicintai oleh Allah daripada mukmin yang lemah”.
Bahkan ibu sebagai orang tua memiliki banyak keutamaan yang dijelaskan dalam banyak hadits. Diantaranya
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
ثَلاَثُ دَعَوَاتٍ مُسْتَجَابَاتٌ لاَ شَكَّ فِيهِنَّ دَعْوَةُ الْوَالِدِ وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُومِ
“Tiga doa yang mustajab yang tidak diragukan lagi yaitu doa orang tua, doa orang yang bepergian (safar) dan doa orang yang dizholimi.” (HR. Abu Daud no. 1536. Syaikh Al Albani katakan bahwa hadits ini hasan).
Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
ثَلاَثُ دَعَوَاتٍ لاَ تُرَدُّ دَعْوَةُ الْوَالِدِ ، وَدَعْوَةُ الصَّائِمِ وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ
“Tiga doa yang tidak tertolak yaitu doa orang tua, doa orang yang berpuasa dan doa seorang musafir.” (HR. Al Baihaqi dalam Sunan Al Kubro. Syaikh Al Albani mengatakan hadits ini shahih sebagaimana dalam As Silsilah Ash Shahihah no. 1797).
Dalam dua hadits ini disebutkan umum, artinya mencakup doa orang tua yang berisi kebaikan atau kejelekan pada anaknya.
Baca Juga: 5 Cara Mewujudkan Kehangatan dalam Keluarga
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak.Ustazah Aan juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Quran. Selain itu ustazah Aan Rohanah juga aktif mengisi Kajian Online terutama berkaitan dengan Pendidikan Keluarga dan Anak.
Bahkan di akhir tahun 2020, Ustazah Aan meluncurkan 4 seri buku Kiat Sukses Membangun Keluarga Sakinah dan Mendidik Anak Unggul.
[jwt]