SETELAH menikah, suami istri membutuhkan rezeki untuk seluruh kebutuhan keluarga. Namun ada beberapa cara yang harus dilakukan agar mudah mendapatkan rezeki, diantaranya yaitu:
1. Suami istri menjaga ikatan pernikahan dan keshalehan, Allah berfirman:
وَأَنكِحُواْ ٱلۡأَيَٰمَىٰ مِنكُمۡ وَٱلصَّٰلِحِينَ مِنۡ عِبَادِكُمۡ وَإِمَآئِكُمۡۚ إِن يَكُونُواْ فُقَرَآءَ يُغۡنِهِمُ ٱللَّهُ مِن فَضۡلِهِۦۗ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٞ ( النور: 32)
“Dan nikahkanlah orang-orang yang sedirian di antara kamu, dan orang-orang yang layak (nikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan hamba- hamba sahayamu yang perempuan.
Jika mereka miskin Allah memampukan mereka dengan kurnia-Nya. Dan Allah Maha luas (pemberian-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (An-Nur: 32)
Baca Juga: Nasihat Indah dalam Mencari Rezeki
Cara Mendapatkan Rezeki dengan Mudah Setelah Berkeluarga
2. Bekerja sungguh-sungguh dalam mencari rezeki, sebab kesungguhan akan mendatangkan:
a. kemudahan
وَالَّذِيْنَ جَاهَدُوْا فِيْنَا لَنَهْدِيَنَّهُمْ سُبُلَنَاۗ وَاِنَّ اللّٰهَ لَمَعَ الْمُحْسِنِيْنَ
“Dan orang-orang yang bersungguh-sungguh di jalan Kami, Kami akan tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sungguh, Allah beserta orang-orang yang berbuat baik.” (al-Ankabut: 69)
b. Kesempurnaan, sebagaimana disebutkan dalam kaidah fiqhiyah:
مَنِ اجْتَهَدَ وَبَذَلَ مَا فِي وُسْعِهِ فَلاَ ضَمَانَ عَلَيْهِ وَكُتِبَ لَهُ تَمَامَ سَعْيِهِ
“Barangsiapa bersungguh-sungguh mengerahkan kemampuannya, maka tidak wajib mengganti dan telah ia dianggap mengerjakan amalan secara sempurna.”
c. Kesuksesan, sesuai nasihat dari seorang salafus shalih yang sangat populer:
من جد وجد ومن زرع حصد
“Barang siapa bersunguh-sungguh maka dia mendapatkannya dan barangsiapa menanam maka dia memetik hasilnya.”
3. Melakukan amalan yang memudahkannya mendapatkan rizki seperti:
a. Shalat dhuha 4 rakaat di pagi hari.
b. Banyak beristigfar.
c. Rajin berdzikir
لاحول ولا قوة الا بالله العلي العظيم
d. Sering bersedekah.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak. [Ln]