GERAK lokomotor merupakan kemampuan anak untuk memindahkan tubuhnya dari satu tempat ke tempat yang lainnya, seperti berlari dan melompat. Gerakan ini adalah bagian dari motorik kasar yang dikembangkan oleh anak-anak.
Gerakan lokomotor ini sangat besar pengaruhnya pada perkembangan fisik anak. Oleh karena itu, penting untuk melakukan stimulasi pada gerak lokomotif anak supaya dapat meningkatkan kemampuan gerak dasar anak dalam aktivitasnya sehari-hari.
Baca Juga: Stimulasi Bakat Unik Masing-Masing Anak
Stimulasi Gerak Lokomotor pada Anak
Berikut ini beberapa gerak lokomotor yang bisa diajarkan kepada anak-anak, khususnya balita:
Berjalan
Menurut Pangrazi & Dauer (1992) yang dikutip dalam laman The Asian Parent, berjalan yang baik adalah berjalan yang disertai menegakkan kepala, pandangan lurus ke depan, ujung jari kaki mengarah ke depan, ayunan lengan dengan releks, dan berjalan tanpa suara.
Bunda bisa melakukan stimulasi pada anak dengan cara mengarahkan si kecil untuk berjalan dengan melihat objek yang ditempelkan di depannya.
Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan berjalan dengan badan tegak.
Selain itu, Bunda juga bisa mengarahkannya untuk berjalan pada satu garis lurus agar anak dapat mengarahkan ujung jari kakinya ke depan.
Kondisi seperti ini membantu anak untuk meningkatkan efisiensi jumlah langkah yang dilakukan.
Berlari
Berlari ini merupakan aktivitas yang paling disuka oleh anak yang baru saja lancar berjalan. Saat berjalan ada kontak salah satu kaki atau kedua kaki dengan tanah, sedangkan pada lari ada saat kedua kaki tidak menapak pada tanah.
Bunda dapat menstimulasinya dengan:
Berlari dengan langkah pendek yang dilakukan untuk meningkatkan kemampuan anak saat meluruskan lutut ketika berlari. Gerakan tersebut membuat anak merasakan tolakan menggunakan ujung kaki
Berlari dengan tumit menyentuh pantan. Dilakukan untuk melatih anak mengayunkan tungkai ke belakang saat berlari.
Berlari mengangkat paha membantu anak memahami tolakan saat berlari sehingga dorongan badan menjadi lebih cepat.
Lalu, berlari mengikuti lintasan tertentu.
Melompat
Melompat merupakan salah satu gerakan lokomotor yang harus dikuasai oleh anak. Terlebih pada anak usai dini yang sedang senang mengeksplorasi kemampuan fisiknya.
Bunda, bisa melakukan stimulasi dengan: Melompat ke atas, melompat ke depan, melompat ke samping, melompat sambil berputar, melompat menirukan gerakan binatang.