Tumbuhnya gigi pertama si kecil menjadi suatu kebahagiaan bagi orang tua. Bersamaan dengan itu si kecil akan lebih rewel dari biasanya. Bunda dan ayah harus mencoba untuk bersabar dan mulai merawat gigi baru si kecil.
Ketika bayi berusia tiga tahun,bunda bisa melihat sebagian besar gigi pertama si kecil telah tumbuh. Oleh karena itu perawatan terhadap giginya harus lebih rutin. Sebagaimana dilansir dari Very Well Family, Bunda dan ayah bisa lakukan hal-hal berikut ini:
1. Perkenalkan fluoride ke dalam makanan mereka ketika mereka berusia 6 bulan dengan mencampur susu formula mereka dengan air keran (jika mereka diberi susu formula) dan dengan menyikat gigi mereka dengan pasta gigi berfluoride. Fluoride membantu mencegah kerusakan gigi.
Baca Juga: Tanda-Tanda Tumbuh Gigi Pada Si Kecil dan Cara Mengatasinya
Cara Merawat Gigi Baru Si Kecil
2. Sikat gigi si kecil dua kali sehari menggunakan pasta gigi berfluoride lembut dan sikat gigi berbulu lembut.
3. Buat janji temu dengan dokter gigi anak setelah gigi pertama tumbuh. American Academy of Pediatric Dentistry (AAPD) merekomendasikan agar semua anak melakukan kunjungan gigi pertama mereka sebelum usia satu tahun.
4. Hindari memberi si kecil minuman manis karena tidak baik untuk gigi baru bayi. Namun, jika Bunda memberi mereka minuman manis, segera sikat gigi setelahnya.
Itulah beberapa hal yang perlu Bunda dan Ayah lakukan untuk merawat gigi si kecil. Awalnya mungkin agak sedikit merepotkan bagi bayi yang tidak suka dengan itu, namun beberapa bayi justru merasa nyaman saat giginya disikat, bahkan ada pula yang ingin melakukannya sendiri dengan menggigit sikatnya untuk dijadikan mainan. [Ln]