LIFE skills penting diajarkan kepada anak sebelum mereka beranjak remaja. Hal ini untuk membentuk kebiasaan baik dan kemandirian mereka dalam mengarungi hari-hari baik di masa sekarang atau masa depannya.
1. Keterampilan Membuat Keputusan
Membuat keputusan yang baik adalah keterampilan hidup yang harus dipelajari setiap anak sejak usia muda. Mulailah dengan pilihan dasar seperti es krim cokelat atau vanila, kaus kaki biru atau kaus kaki putih, bermain kereta api atau bermain mobil.
Ketika anak-anak mencapai usia sekolah dasar, mereka dapat belajar mengambil keputusan yang baik dan memahami konsekuensi dari keputusan yang buruk.
Ajak anak sesering mungkin untuk mengambil keputusan. Bantu mereka menimbang pilihan mereka, mengevaluasi baik dan buruknya keputusan tersebut, membuat keputusan akhir dan kemudian melihat bagaimana hasilnya.
Baca Juga: 10 Perusahaan Pendidikan Paling Inovatif
Life Skills yang Penting Diajarkan kepada Anak
2. Manajemen Waktu
Setiap orangtua tahu betapa pentingnya manajemen waktu untuk menjaga kegiatan tetap pada jalurnya. Tetapi penting juga bagi anak-anak untuk mempelajari manajemen waktu ketika mereka masih muda.
Mengajari anak-anak sejak kecil bagaimana mengukur waktu, dan berkegiatan sesuai jadwal dapat membuat hari-harinya lebih mudah.
Mempelajari life skill, ini juga membantu mereka menghargai waktu sehingga mereka dapat melakukan segalanya mulai dari bangun sesuai jadwal hingga suatu hari nanti dapat bekerja tepat waktu.
3. Manajemen Keuangan
Bunda dan Ayah pasti mengajari anak-anak berhitung. Juga mengajari anak-anak matematika dasar.
Melalui hal tersebut Bunda dan Ayah dapat mengajak anak mempraktikkannya lebih jauh lagi serta mengubahnya menjadi keterampilan hidup yang dapat mereka gunakan.
Manajemen keuangan sering menjadi masalah orang dewasa. Mengajari anak-anak tentang pentingnya uang, dan bagaimana mengelolanya akan membantu mempersiapkan masa depan mereka saat mendapatkan gaji sendiri.
Ajari anak-anak pengelolaan uang yang efektif sehingga mereka dapat belajar cara menabung, membelanjakan uang dengan bijak, dan bersedekah.
4. Merawat Rumah
Anak-anak senang jika kita libatkan dalam kegiatan merawat sekitar rumah, misal menanam dan bersih-bersih bersama.
Tugas sederhana lainnya seperti meletakkan mainan pada tempatnya, membuang sampah dengan benar. Anak-anak yang lebih besar dapat belajar cara mengganti bola lampu, membuka sumbat saluran pembuangan, dan mengganti kantong penyedot debu.
Dan tentunya masih banyak lagi life skills yang penting diajarkan kepada anak-anak, seperti mencuci baju dan piring, memjaga kebersihan badan, menyiapkan makanan, membeli sesuatu di toko dan lain-lain.
Dengan begitu anak-anak akan lebih mandiri dan berani menjalani kehidupannya di masa depan. [Ln]