ChanelMuslim.com – Anak yang dibiasakan membaca buku sejak dini akan terbiasa pula di masa depan. Perang orang tua sangat penting untuk menumbuhkan minat baca si kecil ini. Terutama dalam hal memilih buku. Di usia 19-36 bulan imaginasi si kecil semakin tajam, ia mulai bisa menghubungkan suatu kisah atau cerita dengan kehidupan nyata.
Dilansir dari Orami ada 3 hal yang perlu diperhatikan saat memilih buku untuk sikecil, yaitu konten buku, gaya bahasa, dan desain buku:
Memilih Konten Buku
- Si Kecil tetap menyukai buku dengan karakter familiar, tapi ia juga mulai tertarik dengan gambar berisi informasi, aksi, dan detail
- Karena rentang perhatian balita masih pendek, pilih buku yang memiliki cerita singkat dan sederhana serta menceritakan kegiatan familiar atau hal yang disukai Si Kecil
- Buku tentang sebab-akibat dan buku fiksi yang menggambarkan masalah dapat membantu Si Kecil mengembangkan keterampilan memecahkan masalah dan menghubungkan cerita dengan kehidupan nyata.
- Bisa mulai memperkenalkan konsep dasar seperti angka, huruf, bentuk, dan warna. Namun, membaca harus tetap menyenangkan di usia ini.
Baca Juga: Tips Memilih Buku untuk Anak Usia 12-18 Bulan
Tips Memilih Buku Untuk Anak Usia 19-36 Bulan
Pemilihan Gaya Bahasa
- Buku yang mudah ditebak dengan teks berulang, kata-kata berima, dan gambar yang sesuai dengan teks
- Buku lagu dan sajak berulang
- Buku humor untuk mengembangkan selera humor Si Kecil
- Buku tanpa kata dengan gambar yang jelas bisa mengembangkan bahasa lisan dan imajinasi Si Kecil.
Pemilihan Desain Buku
- Mulai menikmati buku dengan halaman kertas
- Masih menyukai buku dengan gambar di setiap halaman dan sedikit teks
- Buku taktil dan yang bisa digerakkan bisa menjaga perhatian Si Kecil
Tips Membacakan Buku
- Biarkan Si Kecil menentukan ingin duduk di pangkuan Bunda atau di depan Bunda saat di sofa atau di lantai.
- Turuti keinginannya.
- Bicarakan karakter dan peristiwa dalam cerita dan kaitkan dengan pengalaman Si Kecil.
- Berhenti sebentar dan biarkan Si Kecil melanjutkan kata atau kalimat. Tips ini cocok untuk buku berima dan buku dengan kata-kata berulang
Jangan bosan, ya, Bund, jika Si Kecil mau membaca buku yang sama berulang kali. Sebab, menghafal buku adalah langkah penting sebelum Si Kecil bisa membaca. Bagaimanapun, tetap tawarkan buku yang beragam.