ChanelMuslim.com – Sepatu Beludru memiliki tekstur berbulu yang lembut dan elegan. Karena bahannya yang sangat rentan ini, kita harus mengetahui cara membersihkan dengan baik. Cara perawatan sepatu beludru tidak sama dengan sepatu lainnya, apalagi saat terkena kotoran. Berikut cara yang bisa kamu lakukan saat sepatu beludrumu terkena kotoran:
1. Saat sepatu beludrumu terkena kotoran seperti debu atau tanah, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah jangan membersihkan dengan air. Jika tanah yang menempel pada sepatu adalah tanah basah maka tunggu hingga kering. Hal ini untuk menghindari kotoran tanah menyebar. Disamping itu, tanah yang sudah kering lebih mudah samar saat dibersihkan.
Baca Juga: Mengukur Sepatu Orang Lain
Cara Membersihkan Kotoran pada Sepatu Beludru
2. Sikat kotoran dengan sikat gigi yang sudah tidak dipakai secara lembut dan perlahan. SIkat searah dengan tekstur kilat beludru agar kemilaunya kembali seperti semula.
3. Jika masih meninggalkan bekas, ulangi menyikat menggunakan sikat khusus sepatu beludru yang telah disediakan di toko-toko sepatu. Jika perlu gunakan sabun (Tata cara penggunaan sabun akan dijelaskan di bawah)
Bagaimana jika sepatu beludru terkena kotoran yang berminyak, berikut caranya:
1. Gunakan tisu kering untuk menyerap minyak yang menempel. Bersihkan hingga kotoran memudar.
2. Selanjutnya, sikat dengan menggunakan sabun.
Tapi perlu diperhatikan, penggunaan sabun untuk membersihkan sepatu jenis ini tidak sembarangan. Berikut ini caranya:
- Tuang sedikit sabun kedalam gayung atau wadah yang telah berisi air. (Untuk kotoran yang berminyak gunakan air hangat karena memudahkan menetralisir minyak pada bahan beludru)
- Aduk hingga berbusa.
- Ambil busa tersebut dengan menggunakan sikat sepatu. Ini berfungsi untuk melembabkan sikat yang akan digunakan.
- Terakhir, gosok secara perlahan pada kotoran yang menempel hingga bersih.
[Ln]