ChanelMuslim.com – Buku Puasa Tapi Keliru membahas kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat puasa Ramadan. Kesalahan-kesalahan tersebut seringkali dilakukan tanpa kita sadari. Bahkan kita tidak merasa telah melakukan kekeliruan. Alhasil, kita menggap bahwa puasa kita telah sempurna.
Buku ini menjabarkan segala yang berkaitan dengan puasa dan amalannya secara spesifik. Tentu saja, puasa yang dibahas tidak hanya berhubungan dengan Ramadan tetapi mencakup puasa lainnya. Jadi, kita juga bisa mempelajari lebih banyak hal.
Buku terbitan Aqwam ini juga menuturkan berbagai dalil beserta kesalahan yang sering kita perbuat. Namun, buku ini juga menuturkan bagaimana memperbaiki atau melakukan puasa dan amalanya dengan benar.
Buku Puasa Tapi Keliru juga menjelaskan keistimewaan bulan Ramadan. Disebutkan juga dalam buku tersebut bahwa terdapat beberapa golongan manusia ketika menghadapi bulan suci Ramadah. Ada juga bab mengenai adab selama menjalani puasa. Tidak ketinggalan, buku ini juga menuliskan bagian tanya jawab seputar puasa.
Baca juga: Menjelaskan Arti Puasa Ramadan Kepada Anak
Buku yang ditulis oleh Abdul Aziz As-Sadhan berisi 126 halaman, juga menjawab berbagai permasalahan yang ada hubungannya dengan bulan Ramadan dan Puasa. Salah satunya juga mencakup hadist-hadist palsu yang beredar seputar bulan Ramadan dan puasa.
Beberapa pembahasan yang ada dalam buku tersebut seperti bagaimana jika kita menyegerakan sahur, atau mempercepat gerakan tarawih. Ada juga pembahasan yang menjawab pertanyaan apakah puasa enam hari di bulan Syawwal harus dilakukan secara berurutan atau boleh tidak berurutan. Dan masih banyak lainnya.
Oleh karena itu, buku ini sangat direkomendasikan untuk dibaca sebelum kita memasuki bulan Ramadan. Sehingga, ketika kita telah memasuki bulan Ramadan, kita benar-benar siap menjalankan ibadah puasa dan amalan yang berhubungan dengan puasa.
Pembahasan penting ini sangat layak untuk dibaca dan diamalkan agar kita bisa memperoleh pahala puasa yang sempurna. Ada banyak ilmu terkait seputar puasa Ramadan yang sesuai aturan syariat. Nah, harapannya dengan membaca buku ini kita semakin mendapatkan banyak ilmu, petunjuk dan amal saleh yang mampu menjadikan puasa Ramadan tahun ini lebih baik. [Wnd]