ChanelMuslim.com – Kita perlu hidup yang lebih simple
Yang tidak pusing dengan aib orang lain
Dan lebih concern dengan aib sendiri
Yang tidak terusik dengan omongan orang lain
Dan lebih sibuk menata omongan dari mulut sendiri
Baca juga: Senja Sang Bapak Tua
Yang tidak iri dengki dengan kebahagiaan orang lain
Dan lebih sibuk menciptakan kebahagiaan kita sendiri
Udah cukup
Dulu ngejar viral biar banyak dikenal
Begitu dikenal merasa terusik saat dikomentari orang
Makin tua, tubuh menolak untuk diajak memikirkan terlalu banyak hal
Cukup sedikit saja
Yang benar benar penting dan signifikan
Bertumbuh dewasa, tubuh semakin tambah usia
Kita jadi sadar
Kita memang butuh uang,
Tapi tak sebanyak itu
Kita memang butuh teman,
Tapi tak segaduh itu
Kita butuh perhatian,
Tapi tak setajam itu
5 tahun lalu, saya banyak bergaul dengan orang yang usianya 30+.
Kini saya paham apa yang mereka rasakan. Saya perlahan menjadi seperti mereka.
Lebih diam,
Lebih mawas.
Kita hidup tak selama itu
Kita perlu hidup yang lebih simple.
Baca selengkapnya di oase ChanelMuslim.com