ChanelMuslim.com – Candil jadi menu yang tidak pernah absen menemani saat berbuka keluarga muslim. Menu ini juga jadi menu jualan di pasar dadakan buka puasa setiap hari. Tetapi menyajikan Candil dengan olahan sendiri jauh lebih menentramkan dibandingkan dengan dibeli.
Yuk, di akhir Ramadan segarkan saat berbuka dengan si Candil. Resep dari Syaharah Dini yang dikutip di akun Instagramnya @syaharah berikut bisa dicoba apalagi potret Candil yang diolah Syaharah sangat menggugah selera.
CANDIL
Resep by @syaharah
Bahan Candil:
1kg ubi, rebus/kukus lalu haluskan
200 gr tepung sagu
Campur semua bahan candil, lalu bentuk bulat-bulat, rebus di air mendidih sampai mengapung, angkat, tiriskan, sisihkan
Kuah:
1200 ml air
4 buah gula merah ukuran kecil
3 sdm gulpas (sesuaikan dengan selera)
4 lembar daun pandan
½ sdt garam
Rebus semua bahan kuah, sampai gula larut dan mendidih. Masukkan candil, masak sebentar, kentalkan kuah dengan larutan sagu (1-2 sdm sagu + 5 sdm air) aduk cepat sampai kuah mengental, matikan api
Kuah santan:
200 ml santan kental + 1 lembar daun pandan, panaskan sampai mendidih beri sedikit garam. Angkat.
Sajikan candil disiram kuah santan.
Yuk segera ke dapur. Siapkan bahan dan sajikan saat berbuka.
Selamat mencoba. (jwt/IG @syaharah)