ChanelMuslim.com – Pandemi tentu saja tak menyurutkan semangat kemerdekaan kita. Apalagi di momen Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75. Suka cita dan rasa syukur tersebut harus direfleksikan minimal kepada keluarga tercinta melalui berbagai apresiasi termasuk menyajikan menu semangat kemerdekaan dengan sajian Nasi Tumpeng Merah Putih.
Resep dari Aisyah Hanri yang dibagikan di laman Cookpadnya bisa jadi referensi untuk dipraktekkan. Berikut kutipan resepnya’
NASI TUMPENG MERAH PUTIH
Bahan-Bahan:
Nasi uduk:
2 cup beras
1 bgkus kecil santan kara, encerkan dengan 2 gelas air
2 lbr pandan
3 lbr daun salam
3 lbr daun jeruk
Seruas jahe
secukupnya Garam
secukupnya Pewarna makanan merah
Pelengkap Tumpeng:
Ayam goreng
Sayur urap
Balado udang pete
Telur
Kering tempe teri kacang
Peyek kacang
[gambar1] Cookpad Aisyah Hanri
Cara Membuat:
1. Masak santan dan bahan lainya kecuali pewarna merah lalu masukkan beras. Aron smpai air berkurang
2 Sebelum beras dikukus pisahkan nasi jadi 2 yang satu biarkan putih yang satu lagi beri pewarna merah.
3. Kukus nasi smpai matang. Lalu cetak merah putih
4. Tata di atas nampan lengkap dengan menu lainnya.
Tentu saja untuk penyajian dan pelengkap bisa disesuaikan dengan selera keluarga ya.
Selamat mencoba. (jwt/Cookpad)