ChanelMuslim.com – Sahabat muslim mendung-mendung seperti ini paling enak kalau menyajikan menu hangat. Mie Sop Medan bisa jadi salah satu ide.
Olahan Sop Ayam dengan tambahan tahu goreng, bihun, mie kuning, telur rebus dan kerupuk pink ini sangat khas dan segar sekali. Menu ini sangat populer bagi orang Medan dan rasanya benar-benar juara apalagi ditambah sambal.Yuk coba membuat di rumah.
Resep Mie Sop Medan ala Della Suzura di akun instagramnya @dellasuzura bisa jadi referensi. Berikut ini kutipan resepnya:
MIE SOP MEDAN ALA @dellasuzura
Bahan-Bahan:
1 ekor ayam, potong 4 cuci bersih beri perasan jeruk nipis
200 gram tetelan sapi
3 cm lengkuas geprek
2 cm jahe geprek
4 lembar daun salam
2 buah bunga lawang
3 buah kapulaga
2 batang daun bawang dan seledri iris halus 3,5 liter air
Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
6 siung bawang putih, goreng utuh
1 sdt pala bubuk
1 sdt lada bubuk
1/2 sdt kayu manis bubuk
1 sdt kaldu bubuk
Garam secukupnya
Bahan Pelengkap:
Tahu goreng
Bihun Mie kuning
Telur rebus
Kerupuk Pink
Bawang goreng
Sambel
[gambar1] Instagram @dellasuzura
Cara Membuat:
1. Didihkan air rebus tetelan dan ayam sekitar 5 menit untuk membuang sisa-sisa darah. Kemudian di panci yang baru masukkan air, rebus kembali tetelan dan ayam, masukkan jahe, lengkuas, daun salam, bunga lawang dan kapulaga.
2. Setelah mendidih masukkan bumbu halus. Masak sampai ayam empuk. Kemudian koreksi rasa kuahnya. Taburi dengan daun bawang dan seledri. Angkat ayam dan tiriskan.
3. Kemudian goreng ayam sampai kecoklatan dan suwir-suwir.
4. Tata di mangkok bihun, mie kuning, tahu goreng, ayam suwir, telur rebus, siram dengan kuah taburi dengan bawang goreng dan sajikan bersama sambel.
Ciri khas dari Sop Medan ini adalah kuahnya yang kaya rempah, ditambah mie dan tahu goreng kadang ditambah kacang goreng serta ditaburi kerupuk berwarna pink. Mie Sop ini sangat mudah kita dapatkan lho kalau berkunjung ke Medan seperti mudah menemukan Kuliner Soto Betawi ketika berada di Jakarta. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi. [jwt]