SAHABAT Muslim untuk membuat kue dadar gulung yang enak ternyata mudah lho. Bagi yang ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, ada resep dadar gulung coklat yang bisa dicoba.
Kamu bisa menyiasati dadar gulung dengan isian lain sesuai selera, misalnya krem, keju atau isiian buah lainnya.
langsung saja simak uraian resepnya di bawah ini yang dikutip dari Instagram chef @devinahermawan.
Baca Juga : Resep Sate Maranggi, Ide Menu BBQ-an Bersama Keluarga saat Idul Adha
Resep Dadar Gulung Cokelat
Bahan kulit 10 pcs:
90 gr tepung terigu protein sedang
1 sdm maizena
1 sdm bubuk cokelat
300 ml susu Ultra Mimi Kids Cokelat
50 ml air
¼ sdt garam
35 ml margarin cair
1 butir telur
Bahan isian:
2 butir kuning telur
400 ml susu Ultra Mimi Kids Full Cream
30 gr maizena
15 gr tepung terigu protein sedang
50 gr gula pasir
50 gr mentega tawar
1,5 sdt perisa vanila
¼ sdt garam
Baca Juga : Resep Chicken Popcorn untuk Camilan si Kecil
View this post on Instagram
Cara Membuat :
Untuk isian campurkan kuning telur, gula pasir, tepung terigu, maizena, garam, perisa vanila dan susu Ultra Mimi Kids Full Cream ke dalam wajan, aduk rata kemudian masak hingga mendidih sambil diaduk.
Masukkan mentega, masak hingga mengental lalu pindahkan ke dalam mangkuk.
Tutup dengan cling wrap hingga menyentuh dasar, dinginkan hingga set.
Aduk isian dengan balloon whisk hingga lembut dan merata lalu masukkan ke dalam piping bag.
Untuk kulit, campurkan tepung terigu, maizena, bubuk cokelat, garam, margarin cair, telur, susu cair cokelat, dan air, aduk rata lalu saring.
Panaskan wajan lalu tuang adonan kulit, masak hingga pinggiran kulit kering, sisihkan. Ulangi hingga habis.
Susun kulit, semprotkan isian di atasnya lalu gulung.
Dadar gulung cokelat siap disajikan. [wmh]