ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, punya stok ayam di kulkas? Yuk masak Ayam Rica-Rica ala Reysta Fauzia di akun instagramnya @reystafauzia. Resep sangat mudah dipraktekkan lho. Berikut cara membuatnya:
AYAM RICA-RICA
By: @reystafauzia
Bahan-Bahan:
700 gr ayam
4 lbr daun jeruk, buang tulangnya
2 ikat daun kemangi
3 btg serai, geprek
1 sdm cabe bubuk
1 sdt garam masala
Garam
Gula
Bumbu Halus:
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
10 biji cabe merah kriting
10 biji cabe rawit
3 biji kemiri
3 cm kunyit
3 cm jahe
[gambar1] Instagram @reystafauzia
Cara Membuat:
1. Tumis bumbu halus, bubuk cabe, garam masala, serai dan daun jeruk hingga wangi dan minyak tumisan keluar.
2. Masukkan ayam, aduk rata hingga ayam berubah warna, lalu tuang sedikit air, beri juga garam dan gula. Masak hingga ayam matang, air menyusut dan bumbu meresap. 3. Setelah air menyusut, masukkan daun kemangi, aduk-aduk hingga kemangi layu. Lalu koreksi rasa. Setelah rasanya pas, matikan api dan sajikan.
Sangat mudah dan nikmat ditemani sepiring nasi hangat. Selamat mencoba. [jwt]