ChanelMuslim.com – Anak-anak kangen camilan sore di depan komplek? Yuk sajikan camilan mudah dan dijamin anak-anak suka. Mac n Cheese.
Resep dari Andini Putri Pribadini di akun instagramnya @andinskitchen bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya:
Mac n Cheese
Resep oleh @andinskitchen
Bahan-Bahan:
200 gram makaroni elbow rendam hingga lunak, tiriskan
4 buah sosis sapi, iris (boleh ganti smoke beef atau daging giling sesuai selera)
160 gr quick melt, parut (boleh pakai moza, atau gabungan antara moza dan chedar) 360 ml susu UHT full cream
2 sdm terigu
Secukupnya garam
Secukupnya kaldu bubuk
Secukupnya margarin
Secukupnya parsley cincang
Bahan Bumbu:
1/2 buah bawang bombay sedang, cincang halus
4 siung bawang putih, cincang halus Sejumput pala bubuk kurang dari 1/4 sdt
Secukupnya lada bubuk
[gambar1] Instagram @andinskitchen
Cara Membuat:
1. Tumis bahan bumbu hingga harum. Masukkan sosis lalu aduk rata hingga sosis dan bumbu matang. Masukkan terigu lalu aduk rata.
2. Tuang susu disusul makaroni kemudian aduk rata, didihkan. Pastikan makaroni empuk lunak.
3. Masukkan keju parut. Aduk hingga tercampur. Beri garam dan kaldu bubuk secukupnya. Masak terus hingga susu sat dan keju mengental membalut makaroni. Koreksi rasanya. Sajikan dengan parsley cincang dan saos sambal atau bisa diganti seledri.
Selamat mencoba. [jwt]