ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, brokoli saus tiram sangat recommended lho untuk disajikan di saat malas melanda. Resepnya sangat mudah dengan bahan yang juga mudah. Dijamin keluarga suka.
Resep Brokoli Saus Tiram dari Norita di akun instagramnya @norita_foods dibawah ini bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya:
BROKOLI SAUS TIRAM
Bahan-Bahan:
200 gram udang
1 buah wortel
Brokoli
1 bks tofu
1 bks Saori saus tiram
1 sdm saos sambal
1 sdm margarin
1 sdt maizena (larutkan)
Air sedikit
Bumbu Halus:
3 siung bawang merah(cincang)
3 siung bawang putih(cincang)
3 buah cabe merah(iris)
1 sdt lada bubuk
Garam secukupnya
Gula secukupnya
[gambar1] Instagram @norita_foods
Cara Membuat:
1. Bersihkan udang, kupas kulitnya, cuci sampai bersih, sisihkan.
2. Bersihkan sayur-sayuran, cuci sampai bersih, potong wortel dan brokoli.
3. Cuci tofu, potong dan goreng tofu sebentar. Tiriskan.
4.Panaskan minyak dan masukkan margarin, tumis bumbu sampai aromanya harum
5. Masukkan udang, aduk sampai udang berubah warna, tambahkan air, saori, saos,garam, gula, lada, penyedap rasa, dan larutan maizena
6. Masukkan wortel, tunggu sampai setengah matang, masukkan brokoli dan tofu
7. Koreksi rasa, tunggu sampai sayuran agak layu angkat dan sajikan.
Selamat mencoba. [jwt]