ChanelMuslim.com- Perawatan kecantikan alami sudah dipraktikkan perempuan Indonesia sejak zaman dulu. Telah teruji, resep-resep ini dikemas dengan bahan-bahan yang kaya untuk mengobati penyakit, menjaga kesehatan, dan menjaga penampilan lho!.
Kira-kira ramuan apa saja yang berkhasiat untuk kecantikan perempuan Indonesia ya? Yuk simak infonya berikut ini!
Baca Juga : 4 Manfaat Grapeseed Oil untuk Kecantikan Kulit Wajah
5 Resep Rahasia Cantik Perempuan Indonesia
Kunyit
Bukanlah hal yang asing lagi memang jika kunyit digunakan sebagai bahan perawatan kecantikan sejak lama. Rempah berwarna kuning ini mengandung curcumin, yang memiliki sifat antikanker dan antioksidan.
Selain itu, kunyit juga bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati dan membersihkan kulit dari kotoran dari debu dan polusi yang menempel.
Beras Kencur
Selanjutnya adalah beras kencur. Beras kencur dapat mengatasi masalah jerawat, membuat kulit lebih cerah dan kencang, serta membantu membentuk tubuh kamu agar tetap ramping.
Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat jamu beras kencur yaitu olahan beras, olahan kencur, asam, kunyit, jahe, kedaung, dan kapulaga. Rasa beras kencur yang manis dan segar membuat jamu ini banyak disukai oleh berbagai kalangan.
Kunci Sirih
Kunci sirih juga menjadi ramuan tradisional yang banyak dikonsumsi perempuan Indonesia. Hal ini karena manfaatnya yang sangat bagus untuk kecantikan seperti mengurangi keputihan, mengatasi bau tidak sedap, merapatkan organ kewanitaan,.
Untuk membuat minuman ini bisa mengolah langsung daun sirih ditambah dengan temu kunci dan gula merah. Kamu dapat juga menambahkan bahan lain seperti kunyit, kencur, jahe, kayu manis, kapulaga, asam jawa, serai, perasan jeruk nipis, garam, gula merah serta buah delima dan majakani.
Sinom
Sinom biasanya diminum setelah mengkonsumsi jamu yang pahit. Bahan yang digunakan adalah sinom (daun asam jawa yang masih muda), temulawak, kunyit, kayu manis, kapulaga, ditambah gula merah dan gula putih bila dirasa kurang manis.
Sinom sendiri dapat membuat badan segar dan membantu proses detoksifikasi. Jika racun yang ada di tubuh terbuang, maka membuat kulit kamu lebih bersinar dan bebas dari jerawat lho.
Baca Juga : Tips Makeup Fresh untuk Tampil Cantik saat Zoom Meeting
Jamu Bersih Darah
Minuman ini berkhasiat untuk mengatasi berbagai masalah kulit seperti jerawat, bisul, alergi dan menghilangkan bercak hitam. Bahan-bahannya antara lain, temulawak, kunyit, temu ireng, daun ayang-ayang, akar alang-alang, daun pegagan, kulit kayu pulai dan daun bidara laut.
Itulah beberapa rahasia ramuan khusus untuk mempercantik kulit kamu. Sahabat muslim mau mencoba yang mana nih? bisa mencobanya di rumah ya. [wmh]