Tidak henti-hentinya, pesan-pesan terus diberikan oleh berbagai pihak untuk jemaah haji Indonesia agar bisa lancar beribadah ketika sampai di tanah suci. Khususnya, pesan terkait masalah kesehatan yang mana hal tersebut harus sangat diperhatikan sedini mungkin oleh para jemaah.
Baca Juga: Ini Tiga Aktivitas Utama Jemaah Haji di Tanah Suci
Pesan untuk Jemaah Haji Indonesia agar Lancar Beribadah
Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Jakarta-Pondok Gede, Cecep Khairul Anwar berpesan agar para jemaah sudah mulai memahami lingkungan yang ada.
“Aabila sudah paham lingkungan, maka antisipasi sudah bisa dilakukan dari awal,” katanya kepada ChanelMuslim.com, Jumat (3/6).
Cecep memberi contoh bahwa cuaca di Indonesia dan Arab Saudi tentu saja sangat berbeda.
Saat ini, suhu panas di Arab Saudi bisa mencapai lebih dari 40 derajat.
Oleh sebab itu, ketika sudah tahu nantinya harus berhadapan dengan cuaca panas, para jemaah bisa membawa perlengkapan yang dibutuhkan.
Pesan berikutnya, Cecep juga mengingatkan agar jemaah tidak berlebihan dalam melakukan ibadah sunnah sehingga mengabaikan yang wajib.
“Harapannya juga jemaah tidak terlalu berlebihan dalam melakukan ibadah-ibadah sunnah karena khawatir ketika melakukan ibadah wajib, justru malah drop,” tambahnya.
Terakhir, Cecep juga mengajak para jemaah agar meyakini bahwa niat sekaligus kedatangan mereka ke Saudi pun sudah termasuk ibadah.
“Kita datang ke Saudi pun merupakan ibadah. Jaga kesehatan pun ibadah. Jadi, jangan sampai ibadah wajib terbengkalai karena kita jatuh sakit,” tutupnya. [Cms]