ChanelMuslim.com – Brand fashion muslim Muslimadani turut memeriahkan pameran buku Islam terbesar di Indonesia Islamic Book Fair (IBF) ke-19 yang digelar di Jakarta Convention Center, sejak 26 Februari hingga 1 Maret 2020.
Muslimadani adalah fashion muslim yang sudah berdiri sejak 13 tahun lalu yang dimiliki oleh Bunda Elsa.
Dulu, Muslimadani populer dengan busana Kokonya, tetapi setahun belakangan ini juga ada koleksi untuk muslimah dan anak-anak yang bisa menjadi busana keluarga.
“Bahan dari Muslimadani ini sangat nyaman karena tidak panas dan juga model dari Muslimadani ini sangat kece dan mengikuti tren, jadi pas dipakai di acara apapun,” ucap Bunda Elsa pada acara IBF di stand Muslimadani, Jumat (28/02/20).
Segmen pemasaran Muslimadani adalah para ibu muda, remaja, anak-anak, sampai mamah-mamah kece.
“Pakaian dengan bahan yang adem dipakai, dan juga model yang kekinian dapat dipakai di berbagai acara,” tambah Bunda Elsa.
Sudah setahun ini, Muslimadani sering mengikuti acara pameran karena Muslimadani ingin beralih memakai media online.
“Karena mengikuti tren yang semakin canggih, sebelum beralih ke online, Muslimadani ini menjual produknya di toko offline yang berada di Tanah Abang,”
Muslimadani sedang mencari para reseller untuk bergabung di Muslimadani. Caranya: follow Instagram Muslimadani official, lalu DM IG-nya, dan akan diproses oleh admin untuk bergabung bersama Muslimadani.[ind/Dzaki]