TAIWAN Excellence Happy Run 2022 kembali diselenggarakan di Ancol Taman Impian, Jakarta pada 27-28 Agustus 2022. Taiwan Mengajak ribuan orang untuk berlari sambil mengintip brand-brand ternama asal Taiwan.
Baca Juga : Taiwan Excellence Happy Run 2022 Ajak Peserta Berlari Menuju Gaya Baru Hidup Sehat
China Airlines Hadir Di Gelaran Taiwan Excellence Happy Run 2022
General Manager of China Airlines Indonesia, Mr. Henry Yu-Jen Wu, mengaku bahwa keikutsertaannya dalam perhelatan tahunan tersebut sebagai sarana untuk memperkenalkan Taiwan kepada masyarakat Indonesia.
“Ini kali keenam China Airlines bergabung di event Taiwan Excellence Happy Run 2022 yang diadakan setiap tahun sejak 2015, kita sangat mengrapresiasi kegiatan ini dan berharap masyarakat Indonesia bisa mengenal produk-produk Taiwan lebih banyak lagi,” kata Mr. Henry Yu-Jen Wu saat diwawancarai ChanelMuslim.com pada Ahad, (28/08/2022).
Acara yang sangat ditunggu-tunggu ini diselenggarakan oleh Taitra di bawah Biro Perdagangan Luar Negeri Taiwan (Boft), telah mendapatkan respon yang luar biasa dari masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta dan sekitarnya.
“Kami sangat tersentuh dengan antusian masyarakat Indonesia yang sudah meluangkan waktunya untuk ikut serta dalam event ini,” ujarnya.
Menurut Dia, perlehatan ini digelar diwaktu yang tepat di mana pandemi Covid-19 sudah berakhir dan semua orang sudah kembali beraktivitas normal.
Melalui perhelatan ini, Henry Yu-Jen Wu berharap semakin banyak masyarakat Indonesia yang pergi berkunjung ke Taiwan.
“Selama ini Indonesia merupakan salah satu market paling penting di China Airlines, kerena kita sudah melayani penumpang dari Jakarta ke Taiwan itu sudah lebih 50 tahun,” pungkasnya.
Baca Juga : Peringati Hari Remaja Nasional, ASTON Priority Simatupang Adakan Kelas Webinar ‘Public Speaking’
Lebih dari 2,000 peserta pecinta lari dan gaya hidup sehat meramaikan acara ini. Tidak hanya itu, 30 brand pemenang Taiwan Excellence Award juga hadir dengan kurang lebih 70 produk dipamerkan dan turut memeriahkan acara ini.
[wmh]