ChanelMuslim.com – Banyak yang telah membuktikan bahwa kesuksesan sebuah bisnis diawali dengan passion terhadapnya. Termasuk dalam bisnis camilan makanan yang tengah digeluti oleh Marselia Indriani.
Owner dari Indiefood Indonesia ini mengungkapkan bahwa bisnis Pisang Mas Oven dan Bokies yang makin viral ini berawal dari kecintaannya pada dunia baking.
“Indiefood berdiri sejak Juli 2017, berawal sejak saya memutuskan untuk resign setelah 13 tahun bekerja. Saat itu saya memutuskan untuk resign karena saya sudah perlahan hijrah dan tahu bahwa wanita fitrahnya di rumah, mengurus rumah tangga, suami dan anak-anak,” sebut bunda 37 tahun ini kepada chanelmuslim.com.
Dari hobinya ini, akhirnya kini Marselia memutuskan fokus bisnis di usaha camilan.
“Hobby saya dibake, sejak bekerjapun tak jarang saya mendapatkan pesanan kue-kue apalagi saat mendekati lebaran. Dari situ saya mulai serius dan fokus untuk usaha cemilan, karena passion saya bake jadi tidak ada salahnya jika saya mulai serius dibisnis ini. Dan saya berjualan dari apa yang saya dan keluarga saya sukai, karena kalau tidak laku bisa saya makan sendiri,” sebut Marselia.
[gambar5]
Sebagai seorang pebisnis, Marselia ingin mencontoh Ummahatul Mukminin, Khadijah.
“Saya ingin mencontoh Khadijah menjadi pedagang yang sukses, tawadu’ dan baik hati Masyaallah. Dan niat saya dari awal memang untuk beribadah, dengan menyenangkan orang lain, membuka lapangan pekerjaan dan bisa bermanfaat buat orang lain dengan produk yang saya buat,” ungkap bunda tiga anak ini.
Produk Unggulan Indiefood: Pisang Mas Oven dan Bokies (Brownies Cookies)
[gambar1]
Terkait produk unggulan dari Indiefood saat ini ada dua yaitu Pisang Oven Mas dan Bokies.
“Pisang mas Oven adalah cemilan / snack sejenis keripik pisang, yang terbuat dari pisang mas matang, diolah dengan cara dikeringkan menggunakan oven. Dengan bentuk utuh pisang mas tanpa diiris, tanpa gula dan tanpa pemanis buatan. Original taste dengan rasa dan bentuk yang unik,” terang Marselia.
Marselia juga mengaku untuk awal ini dirinya masih fokus di original taste dan pisang yang diolah menunggu pisang matang dahulu.
“Untuk saat ini mungkin saya lebih fokus ke original taste atau pisang asli, tanpa gula/pemanis buatan. Jadi benar-benar rasa asli pisang mas/pisang madu. Diolah menunggu pisang mas matang keluar rasa manis madunya lalu dikeringkan dengan cara di oven,”sebut bunda Lia menjelaskan produk unggulan yang dilabeli dengan 3NCHIPS ini.
Bahan baku dari Pisang Mas Oven di Indiefood mereka dapat dari Lumajang
“Kebetulan saya asli Lumajang dan Lumajang adalah kota pisang, bisa dibandingkan rasanya pisang mas saya dengan pisang kota lain pasti beda dari segi rasa dan kualitasnya,”sebut Marselia lagi.
[gambar2]
Sebagai pemain baru di bisnis camilan, Marselia bersyukur dengan respon pasar.
“Alhamdulillah antusias pembeli sangat bagus sekali, karena sekarang orang-orang lebih pintar memilih yang healthy snack dan lebih sehat pastinya,”ungkap mantan karyawati yang mengaku resign meski gajinya sudah mencapai 30 juta per bulan.
Terkait produk, Marselia menyebutkan produknya sudah bisa didapatkan di Carrefour, sentra oleh-oleh, terminal 1,2 dan 3, every gift bandara Soekarno Hatta, di kantin-kantin kantor di Jakarta dan Pusat Oleh-Oleh di Tangerang.
“Dan sudah ada juga di minimarket di Jeddah Saudi Arabia. Alhamdulillah,” sebut Lia yang membanderol harga produk 3NCHIPS mulai dari 20-30 ribu rupiah.
Tak hanya di jual offline, produk Indiefood juga dijual secara online.
“Saat ini produk saya sudah dijual online, juga di marketplace Indonesia dan marketplace luar negri,”tambahnya.
Sedangkan produk Bokies adalah brownies cookies, sensasi memakan brownies dalam bentuk kepingan yang imut dan chruncy. Yang pastinya sehat dan cocok untuk semua usia.
“Kalau untuk Bokies ini adalah produk baru yang langsung melejit karena banyaknya customer yang suka dari semua kalangan terutama anak-anak dan remaja,” terang Marselia yang mengaku ingin bermanfaat untuk orang lain.
[gambar3]
Goal: Produk Indiefood Tersebar di seluruh Dunia
Ke depan, Marselia berharap produk Indiefood bisa tersebar di seluruh dunia, tidak hanya di Jeddah Saudi Arabia. Orientasinya saat ini untuk 3NCHIPS pisang mas oven adalah ekspor.
“Kebetulan beberapa bulan lalu saya diberi kesempatan oleh Kemenkop untuk bertemu dengan Bapak Dubes Azerbaijan untuk mencoba mengenalkan produk saya kesana, Insyaallah beliau sangat membantu,” kenang perempuan ini.
Dan bulan lalu, tambahnya difasilitasi oleh eximbank dengan programnya CPNE (Coaching Program for New Exporter) untuk teleconference dengan KDEI di Taiwan.
“Alhamdulillah kabid KDEI Taiwan sudah OK dan disuruh untuk mengirimkan sample produknya kesana. Harapannya semoga bisa goal dan bisa beredar di dunia,” harap Marselia yang juga sudah pernah hadir di event Jeddah Expo Saudi Arabia akhir Januari 2019, Indoagri Expo Maret 2019 dan terakhir di event Muslim LifeFest Agustus 2019 lalu.
[gambar4]
Indiefood sendiri, outlet utamanya ada di Cluster Meli Residence Perumahan Citra Raya Cikupa Tangerang
Penasaran dengan Pisang Emas Oven dan Bokies dari Indiefood. Yuk kepoin instagramnya @indiefood.idn. Masih banyak lagi produk unggulan Indiefood yang bakal launching.
Sukses dan semangat menduniakan camilan Sehat Khas Indonesia ya pejuang UMKM.
[jwt/red]