BEBERAPA bahan dan cara penggunaannya agar pakaianmu kembali bersih dan cerah seperti semula. Noda pada baju seringkali menjadi masalah yang menjengkelkan. Untungnya, ada berbagai bahan yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi noda membandel, baik bahan alami maupun produk khusus.
Baca juga: Citra Kirana Kompak Kenakan Dress Berbahan Satin dengan Warna Senada di Hari Raya Lebaran
Beberapa Bahan dan Cara Penggunaannya untuk Menghilangkan Noda di Baju
Berikut beberapa di antaranya:
Lemon dan garam
Langkah-Langkah:
Peras satu buah lemon dan campurkan air perasannya dengan sedikit garam. Oleskan campuran tersebut pada area yang terkena noda kuning. Jemur baju di bawah sinar matahari selama 1-2 jam, lalu cuci seperti biasa.
Baking soda
Langkah-Langkah:
Campurkan 4 sendok makan baking soda dengan sedikit air hingga membentuk pasta. Oleskan pasta tersebut pada noda kuning dan gosok perlahan menggunakan sikat lembut. Diamkan selama sekitar 30 menit, lalu bilas dan cuci baju seperti biasa.
Cuka putih
Langkah-Langkah:
Campurkan setengah cangkir cuka putih dengan satu liter air hangat. Rendam baju yang bernoda selama 30-60 menit. Cuci baju dengan detergen seperti biasa dan bilas hingga bersih.
Sabun cuci piring
Langkah-Langkah:
Oleskan sabun cuci piring langsung pada noda kuning. Diamkan selama 10-15 menit agar sabun meresap. Gosok perlahan dengan sikat lembut, kemudian bilas dan cuci baju seperti biasa.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Hidrogen peroksida
Langkah-Langkah:
Campurkan hidrogen peroksida dengan air dengan perbandingan 1:1. Oleskan campuran tersebut pada noda kuning dan biarkan selama 10-15 menit.
Dengan mencoba beberapa bahan dan metode di atas, kamu dapat meningkatkan peluang menghilangkan noda membandel pada pakaian kesayangan kamu. [Din]