ChanelMuslim.com- Ulama Palestina yang tergabung dalam program Safari Ramadan di Indonesia mengucapkan terima kasih untuk rakyat dan pemerintah Indonesia yang telah berkenan membantu rakyat Palestina.
Hal tersebut disampaikan perwakilan ulama Palestina, Syeikh Issam, dalam pertemuan dengan Pimpinan KNRP di Jakarta Selatan, Selasa (13/6).
“Kami datang ke sini sebagai perwakilan warga Palestina untuk menyampaikan ucapan terima kasih, bukan hanya kepada bangsa tetapi juga pemerintah Indonesia. Kami datang ke sini juga merealisasikan bahwa Islam itu bersaudara,” ungkapnya.
Komisi Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP), selama 11 tahun penggalangan dana untuk rakyat Palestina telah memberikan donasi ke warga Palestina mencapai dua ratus lima puluh milyar rupiah. Hal ini ditegaskan Sekjen KNRP, Suhartono, di Kantor Pusat KNRP, Selasa (13/6).
“Dalam hitungan kami, sejak tahun 2006 hingga sekarang telah mencapai dua ratus lima puluh milyar, dan akan terus bertambah. Alhamdulillah,” ungkapnya.
Untuk pemasukan saat ini, menurut Hartono, donasi yang terkumpul mencapai lima ratus empat juta, belum termasuk nilai Rumah di Banten.
Pencapaian donasi yang banyak ini tentunya tak terlepas dari para donatur dan rakyat Indonesia. Selain itu, masih menurut Hartono, dalam penggalangan dana Palestina, bukan hanya saat terjadi pengeboman saja. Kami juga memberikan informasi mengenai permasalahan yang terjadi pada rakyat Palestina. Seperti, masalah pengungsi di dalam Palestina dan di luar Palestina.
Ia memberi contoh para pengungsi di luar Palestina ada yang sampai lima generasi. Kunci-kunci rumah mereka masih disimpan oleh mereka, berharap akan bisa kembali ke negerinya. (Mh/ilham)