ChanelMuslim.com – Pizza memang salah satu menu sarapan paling diminati anak-anak maupun dewasa. Pizza Homemade selain terjamin kebersihannya juga bisa disesuaikan dengan selera keluarga.
Rahasia membuat pizza ada pada dough dan topping serta cara memanggangnya. Gunakan api kecil saat menggunakan teflon atau oven tangkring. Jika menggunakan microwave pastikan tidak terlalu lama agar adonan tidak terlalu keras. Cukup 10-15 menit saja.
Baca Juga: Pagi Hari Hangat dengan Homemade Pizza ala Intan, Crunchy dan Mengenyangkan
Topping sebelumnya sudah ditumis terpisah agar isiannya matang sempurna. Pastikan seluruh isian sudah matang sebelum menaburkan diatas adonan pizza.
Jangan lupa membuat bolongan kecil di semua sisi. Agar Pizza Homemade matang merata. Dijamin jika langkah demi langkah membuat diterapkan, maka hasil pizza homemade nya tidak kalah lezat. Penasaran cara membuatnya?
Resep dari Dapur MakGadiis di akun instagramnya @makgadiis bisa jadi referensi. Resep yang digunakan sangat mudah dipraktikkan. Berikut resepnya:
HOMEMADE PIZZA
Resep IG: @makgadiis
Bahan Dough:
200 gr tepung terigu protein tinggi
30 gr gula pasir
2 gr garam
6 gr ragi instan
120 ml air es
20 ml minyak goreng
Topping:
Bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Sosis potong-potong Paprika merah dan hijau potong-potong
Jamur kancing iris-iris
Saus bolognese
Keju mozarella
Cara Membuat:
1. Campur tepung terigu, ragi dan gula pasir aduk rata.
2. Masukkan air dan aduk setengah kalis, kemudian masukkan garam dan minyak goreng, aduk hingga kalis.
3. Bulatkan adonan, dan diamkan kurang lebih 15 menit
4. Kemudian kempiskan adonan,dan bagi menjadi beberapa loyang.
5.Gilas adonan, tusuk-tusuk, tambahkan saos dan topping. Oven dengan suhu 200° kurang lebih 15 menit.
Pizza Homemade siap disajikan untuk keluarga tercinta. Selain menggunakan topping aneka sayuran, juga bisa menggunakan sosis, bakso, daging sapi atau ayam.
Paprika bisa diganti dengan jagung manis dan kacang polong jika tidak ada. Sesuaikan dengan stok yang ada.
Baca Juga: Resep Pizza Nasi Teflon, Ide Sarapan Olahan Nasi
Sajian ini akan lebih nikmat disantap hangat. Olahan tepung ini sudah sangat mengenyangkan untuk sarapan pagi keluarga. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi. [jwt]